Suara.com - Wakil Presiden Ma’ruf Amin membuka Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-9 tahun 2022 yang merupakan acara tahunan terbesar bagi sektor ekonomi dan keuangan syariah (Eksyar) yang digelar Bank Indonesia (BI) pada 5-9 Oktober 2022, di Assembly Hall, Jakarta Convention Center, Jakarta.
Dalam rangkaian kegiatan ISEF, digelar IN2MOTIONFEST yang menampilkan modest fashion festival karya para desainer ternama Indonesia menjadi bagian acara perhelatan tersebut.
Ditemui disela-sela penyelenggaran IN2MOTIONFEST 2022, Amy Atmanto, desainer kenamaan Indonesia yang juga pembina industri kreatif ini mengatakan bahwa banyak perempuan Indonesia yang menghadapi masalah dalam memilih busana modest, seperti tidak nyaman, terlalu menampilkan lekuk tubuh, kurang menampilkan budaya nasional, ataupun tidak bisa dikenakan diberbagai kesempatan.
"Pada kesempatan ini saya menghadirkan modest wear yang nyaman, wearable dan elegant dengan terus berinovasi menggunakan aneka kain nusantara yang berakar dari kearifan lokal," kata Amy.
"Saya juga berterima kasih dan berbangga hati atas peran serta Ibu Siti Marifah Ma'ruf Amin dan Ibu Sri Bahlil Lahadalia yang sangat peduli pada pengembangan modest wear Indonesia dan catwalk mengenakan busana Amy Atmanto yang menggunakan padanan kain Batik Blora," ujarnya.
Putri sulung dari Wapres Ma'ruf Amin, Siti Ma'rifah Ma'ruf Amin dan istri Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Sri Bahlil Lahadalia catwalk membawakan koleksi modest wear Desainer kenamaan Indonesia Amy Atmanto Rabu 6 Oktober 2022 di Plennary Hall Jakarta Convention Center, di runway Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) atau IN2MOTIONFEST 2022 .
Penampilan putri sulung Ma'ruf Amin, terlihat anggun dan bersahaja dalam balutan kebaya muslim merah maroon dengan selendang berenda dan padanan batik khas Blora. Begitu pula dengan Sri Bahlil Lahadalia yang kerap tampil mengenakan kain lokal begitu elegant dalam balutan kebaya simpel dengan selendang dan kain batik Blora.
"Kami sangat mendukung pelaksanaan IN2MOTION 2022 yang menampilkan kreasi anak bangsa dalam bidang modest fashion. Hal ini merupakan upaya konkrit peningkatan ekonomi nasional. Industri fesyen syariah memilik potensi besar yang masih dapat terus digali melalui kreasi-kreasi modest fashion yang bernuansa nasional seperti batik yang ditampikan oleh disainer kebanggaan kita ini," ujar Siti Marifah Ma'ruf Amin, putri Wakil Presiden.
"Indonesia berada pada 10 peringkat teratas sektor modest fashion dunia, selain serapan pasar dalam negeri yang begitu besar. IN2MOTIONFEST merupakan upaya bersama untuk mendorong sektor industri halal Indonesia khususnya di sektor modest fashion yang dapat memberikan kontribusi nyata untuk mendukung pemulihan ekonomi nasional karena IN2MOTIONFEST mengedepankan penggunaan kain lokal," jelas Amy.
Baca Juga: Wapres Maruf Amin Resmikan Agroeduwisata Guler Farm Nature di Banten
Acara IN2MOTIONFEST sebagai rangkaian kegiatan ISEF 2022 dibuka oleh Gubernur Bank Indonesia Perry Wardjiyo dan Menteri Koperasi dan UKM RI Teten Masduki. Istri Menteri Badan Pertahanan Negara Nani Hadi Tjahjanto terlihat hadir dan memberikan dukungannya.
"Kami berterimakasih kepada Ibu Ita Rulina, Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia bersama timnya yang menginisiasi dan menyelenggarakan perhelatan ini. Semoga dapat menginspirasi pemangku kepentingan lain di bidang modest fashion untuk melakukan program yang mendorong tumbuh dan berkembangnya industri modest fashion di Indonesia", pungkas Amy.
Di kesempatan lain, saat pembukaan presidensi G20 Indonesia, Presiden menyatakan bahwa amanah sebagai Presidensi G20 merupakan kesempatan Indonesia untuk berkontribusi terhadap pemulihan ekonomi dunia.
Data Bank Indonesia menunjukkan transaksi produk halal yang diperdagangkan melalui platform e-commerce pada Januari hingga
Oktober 2021 didominasi produk fesyen muslim yang memiliki pangsa pasar mencapai 91,93 persen dari total nominal produk halal senilai Rp12,18 triliun.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Pakar Pangan Menilai Harga Gabah di Masa Pemerintahan Prabowo Menyenangkan
-
Hadirkan Musik Kelas Dunia Melalui Konser Babyface dengan Penawaran Eksklusif BRImo Diskon 25%
-
RDN BCA Dibobol Rp 70 Miliar, OJK Akui Ada Potensi Sistemik
-
ESDM Pastikan Revisi UU Migas Dorong Investasi Baru dan Pengelolaan Energi yang Berkelanjutan
-
Penyaluran Pupuk Subsidi Diingatkan Harus Sesuai HET, Jika Langgar Kios Kena Sanksi
-
Tak Mau Nanggung Beban, Purbaya Serahkan Utang Kereta Cepat ke Danantara
-
Modal Asing Rp 6,43 Triliun Masuk Deras ke Dalam Negeri Pada Pekan Ini, Paling Banyak ke SBN
-
Pertamina Beberkan Hasil Penggunaan AI dalam Penyaluran BBM Subsidi
-
Keluarkan Rp 176,95 Miliar, Aneka Tambang (ANTM) Ungkap Hasil Eksplorasi Tambang Emas Hingga Bauksit
-
Emiten PPRO Ubah Hunian Jadi Lifestyle Hub, Strategi Baru Genjot Pendapatan Berulang