Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut tidak semua pegawai pajak bekerja seperti Rafael Alun Trisambodo. Dia mengklaim banyak pegawai pajak yang bekerja dengan tulus, benar, dan jujur.
"Saya percaya mayoritas sangat banyak pegawai @kemenkeuri termasuk jajaran pajak adalah mereka yang bekerja sangat baik, benar, lurus dan jujur," tulis Sri Mulyani seperti dikutip dari akun Instagram resminya @smindrawati, Selasa (28/2/2023).
Dia melanjutkan, tidak hanya masyarakat saja yang merasakan kekecewaan akibat tingkah Rafael Alun Trisambodo. Akan tetapi, pegawai pajak di daerah juga ikut merasakan kekecewaan itu.
Hal ini diketahuinya, ketika Sri Mulyani mengunjungi Kantor Wilayah Pajak II di Solo untuk bertemu seluruh pegawai Kemenkeu, terutama jajaran pajak.
"Mereka inilah yang merasa terluka dikhianati dan tentu sangat kecewa dengan ulah mereka yang mencemarkan nama baik Kemenkeu dan DJP. Saya merasakan luka yang sama," jelas dia.
Namun Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini memastikan kekecewaan para pegawai pajak di daerah-daerah, tidak menurunkan kualitas pelayanan pajak kepada masyarakat.
"Kami terus fokus menjalankan tugas, memperbaiki cara kerja, melayani masyarakat, mendengar masukan mereka untuk perbaikan. Kami terus meningkatkan akuntabilitas dan transparansi karena uang negara adalah amanah rakyat," ucap dia.
Sri Mulyani juga tak lupa mengingatkan kepada para pegawainya untuk tidak tergiur dengan rayuan-rayuan yang membuat citra institusi semakin buruk di mata masyarakat.
"Saya meminta seluruh pegawai dan para pimpinan di lingkungan Kemenkeu dan DJP untuk terus saling menjaga dan mengingatkan, tetap setia pada jalan yang lurus dan benar. Kita bersama akan terus memperkuat pengawasan internal Kemenkeu dan tegas membersihkan lembaga kami dari mereka yang telah mengotori dan mengkhianati integritas," pungkas dia.
Baca Juga: Pengunduran Diri Rafael Alun Kemungkinan Ditolak Kemenkeu
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Kenapa Proyek Jalan Trans Halmahera Disebut Hanya Untungkan Korporasi Tambang?
-
Bertemu Wapres Gibran, Komite Otsus Papua Minta Tambahan Anggaran Hingga Dana BLT Langsung ke Rakyat
-
Sambut Bryan Adams Live in Jakarta 2026, BRI Sediakan Tiket Eksklusif Lewat BRImo
-
Kuartal Panas Crypto 2025: Lonjakan Volume, Arus Institusional dan Minat Baru Investor
-
Proyek Waste to Energy Jangan Hanya Akal-akalan dan Timbulkan Masalah Baru
-
Geger Fraud Rp30 Miliar di Maybank Hingga Nasabah Meninggal Dunia, OJK: Kejadian Serius!
-
Laba PT Timah Anjlok 33 Persen di Kuartal III 2025
-
Kala Purbaya Ingin Rakyat Kaya
-
Didesak Pensiun, Ini Daftar 20 PLTU Paling Berbahaya di Indonesia
-
IHSG Berakhir Merosot Dipicu Aksi Jual Bersih Asing