Suara.com - Sebagai salah satu bank terbesar di Tanah Air, Bank Rakyat Indonesia atau BRI terus menunjukkan konsistensi kualitas komunikasi dan edukasi yang baik kepada masyarakat. Hal ini terbukti dalam ajang ajang BUMN Corporate Communications & Sustainability Summit (BCOMSS) Awarding Night 2023, yang diselenggarakan di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Kamis (9/3/2023).
Pada kesempatan tersebut, BRI berhasil membawa 6 penghargaan dan dinobatkan sebagai Best of The Best Communication.
Adapun 6 penghargaan tersebut, diantaranya ‘Best SME Development’ (Gold Winner) untuk kategori ‘Sustainability’, sedangkan untuk kategori Communication, BRI mendapatkan ‘Best Stakeholder Relation Management’ (Juara 3), ‘Best Social Media Ranger Perusahaan BUMN’ (Juara 1), Aestika Oryza Gunarto sebagai ‘Corporate Secretary of The Year’ & ‘Best Satgas Bencana’, ‘Best Exposure of The Year’, dan kategori paling bergengsi sebagai ‘Best of The Best Communication’.
Anugerah BCOMSS Awarding Night 2023 dihadiri oleh Menteri BUMN RI Erick Thohir, Staff Khusus III Menteri BUMN Arya Sinulingga, Deputi Bidang SDM, Teknologi, dan Informasi Kementerian BUMN Tedi Bharata, jajaran direksi BUMN, Corporate Secretary BUMN, lebih dari 2.000 milenials BUMN.
Adapun tim dewan juri adalah Maudy Ayunda, Reisa Brotoasmoro, Andy F. Noya dan Juniati Gunawan. Penghargaan untuk BRI diterima secara langsung oleh Direktur Digital & Teknologi Informasi BRI Arga M. Nugraha.
Ajang BCOMSS 2023 sendiri merupakan ajang yang diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi Kementerian BUMN atas kinerja komunikasi dan Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) berkelanjutan dari seluruh korporasi BUMN serta perusahaan anak.
Perhelatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai campaign media massa maupun media sosial, serta update knowledge TJSL berkelanjutan. Hal ini selaras dengan komitmen Kementerian BUMN, agar setiap BUMN mampu terus memberikan dampak positif bagi masyarakat.
Dalam sambutannya, Erick Thohir mengatakan, dalam menunjang komunikasi publik yang positif atas kinerja BUMN, setiap BUMN perlu memiliki infrastruktur yang mumpuni. Salah satunya melalui media online maupun offline yang menjadi penghubung kepada masyarakat untuk menginformasikan berita dan kinerja BUMN.
Selain infrastruktur, pihak internal BUMN juga memiliki peranan penting untuk aktif dalam komunikasi publik.
Baca Juga: Sukseskan Ekonomi Biru, BRI Jalin Kerja Sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan
“Karyawan BUMN harus ikut berpartisipasi aktif menyuarakan berita, kebijakan ataupun kinerja dari BUMN sehingga bisa membangun kebanggaan atas perusahaan tempat karyawan bernaung," jelas Erick.
Direktur Utama BRI, Sunarso mengungkapkan, prestasi tersebut membuktikan bahwa BRI mampu menjalankan strategi komunikasi yang terbaik dan berkualitas.
“Penghargaan ini dipersembahkan untuk seluruh Insan BRILian atas dedikasinya dalam memberikan kinerja terbaiknya, khususnya di bidang komunikasi maupun dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Sunarso menambahkan, sebagai salah satu BUMN terbesar Tanah Air, BRI akan terus membangun pesan yang kuat dengan tetap disertai empati, dalam kaitannya mengkomunikasikan peran BRI dalam memberi makna Indonesia.
“BRI senantiasa aktif membangun komunikasi yang optimal kepada publik. BRI fokus dalam menyampaikan pesan komunikasi yang tidak hanya menciptakan economic value namun juga peran BRI dalam membangun social value bagi masyarakat Indonesia,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
2 Kriteria Usaha yang Dapat Pinjaman KUR BRI 2023
-
BRI Dukung Penuh Program di Sektor Kelautan dan Perikanan
-
BRI Teken Kerja Sama dengan KKP untuk Sukseskan Ekonomi Biru
-
Sukseskan Ekonomi Biru, BRI Jalin Kerja Sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan
-
Yakin Hadapi Ekonomi 2023, BRI Imbau Jangan Takut Nabung dan Pinjam Kredit
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Menkeu Purbaya Sebut Krisis China Tak Mungkin, Singgung Sistem Komunis
-
Menkeu Purbaya Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kuartal IV Tembus 5,5 Persen
-
Produsen Vaksin Global Bakal Gunakan AI Demi Hadapi Pandemi Berikutnya
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Dukung Ketahanan Pangan di Indonesia Timur, Waskita Karya Kerjakan Jaringan Irigasi di Merauke Papua
-
Danantara Kucurkan Dana Rp 750 M - Rp 950 M untuk Modal Proyek Waste to Energy
-
Emiten Properti LPCK Bukukan Pendapat Rp 3,44 Triliun di Kuartal III-2025, Melonjak 251 Persen
-
Optimisme Ekonomi RI Makin Membaik Dorong IHSG Melonjak di Akhir Perdagangan Hari Ini