Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno bersama Gekrafs (Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional) menggelar acara yang dikemas dalam "Ngobrol Pintar (Ngopi) Ekonomi Kreatif" di Wahana Ekspresi Poesponegoro, Kabupaten Gresik, Jawa Timur.
Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga menyampaikan apresiasinya terhadap masyarakat Gresik yang mampu bangkit dalam segala resiko untuk bersama-sama menciptakan solusi peluang usaha serta membuka lapangan pekerjaan.
"Ngobrol Pintar ini kita bertemu pelaku ekonomi kreatif yang sangat semangat membantu menciptakan peluang usaha dan lapangan kerja. Saya mengapresiasi Bupati Gresik telah berhasil meningkatkan ekonomi, tapi masih banyak masyarakat yang kesulitan dan kesusahan mereka bingung melihat situasi ekonomi terutama mengenai ketersediaan lapangan kerja dari kalangan muda, kalau ibu-ibu protes harga bahan pokok terasa membebani," kata Sandiaga Uno ditulis Selasa (1/8/2023).
"Ekonomi kreatif memberikan solusi kepada kedua permasalahan tersebut, karena bisa membuka usaha dan lapangan kerja dan melalui digitalisasi memastikan harga-harga bahan pokok itu stabil," tambahnya.
Mantan Wakil Gubernur Jakarta ini menuturkan pengembangan dan pemulihan ekonomi kreatif di Indonesia bisa berlangsung baik dengan berbagai kreatifitas dan inovasi yang ada. Sehingga kesejahteraan masyarakat dapat dilihat dari stabilnya sejumlah harga-harga kebutuhan pokok.
"Saya akan all out melihat bagaimana kita bisa memulihkan ekonomi dan bisa menghadirkan solusi sesuai harapan masyarakat. Persoalan dapat pulih melalui aplikasi teknologi, ini proses usaha kita dengan peningkatan pasokan, lancarnya distribusi, juga kesejahteraan dari masyarakat harga-harga bahan pokok yang terjangkau," tutur Sandi.
Dalam hal politik, generasi milenial dinilai memiliki ketertarikan. Menurut Menparekraf, anak muda diharapkan dapat fokus ciptakan peluang usaha dan lapangan pekerjaan yang terbuka untuk menghadirkan solusi permasalahan Indonesia.
"Kegiatan ini harapannya supaya masyarakat fokus bahwa kontestasi demokrasi bukan hanya politik mencari kekuasaan atau jabatan, namun pengabdian pemberdayaan kontestasi yang membuka peluang usaha. Dari diskusi tadi kita bisa melihat animo milenial memang ada ketertarikan politik, tapi kita mengarahkan mereka fokus dulu dibidang ekonomi ciptakan peluang buat anak muda, lapangan kerja yang terbuka, hadirkan solusi-solusi. Jadi mereka tidak hanya ikut meramaikan tanpa ada manfaatnya," jelas Sandi.
Sandiaga Uno mengapresiasi Cak Rian sebagai Ketua Gekrafs Jawa Timur dan Gus Yani selaku Bupati Gresik. Dikarenakan acara tersebut bisa dikemas dengan menarik, ia pun menginginkan program bermanfaat dapat terus digulirkan supaya ekonomi Indonesia terus bertumbuh.
Baca Juga: Ini Alasan Konser Coldplay Tak Bisa Digelar Berhari-hari di Indonesia
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Bukan Sekadar Bantuan, Pemberdayaan Ultra Mikro Jadi Langkah Nyata Entaskan Kemiskinan
-
BEI Rilis Liquidity Provider Saham, Phintraco Sekuritas Jadi AB yang Pertama Dapat Lisensi
-
Ekonomi RI Melambat, Apindo Ingatkan Pemerintah Genjot Belanja dan Daya Beli
-
Pakar: Peningkatan Lifting Minyak Harus Dibarengi Pengembangan Energi Terbarukan
-
Pertamina Tunjuk Muhammad Baron Jadi Juru Bicara
-
Dua Platform E-commerce Raksasa Catat Lonjakan Transaksi di Indonesia Timur, Begini Datanya
-
KB Bank Catat Laba Bersih Rp265 Miliar di Kuartal III 2025, Optimistis Kredit Tumbuh 15 Persen
-
Ekspor Batu Bara RI Diproyeksi Turun, ESDM: Bukan Nggak Laku!
-
IHSG Berhasil Rebound Hari Ini, Penyebabnya Saham-saham Teknologi dan Finansial
-
Pengusaha Muda BRILiaN 2025: Langkah BRI Majukan UMKM Daerah