Suara.com - Masyarakat umum bisa menggunakan layanan LRT Jabodebek mulai hari ini, Senin (28/8/2023), tepatnya pada pukul 14.00 WIB dengan tarif promosi sekitar Rp5.000.
Akun resmi Instagram @LRT_Jabodebek mengumumkan, "Bagi masyarakat yang ingin menggunakan LRT Jabodebek mulai pukul 14.00."
Keputusan ini diambil setelah Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan LRT Jabodebek hari ini. Presiden berharap LRT Jabodebek akan membantu mengurangi kemacetan dan polusi di Jakarta dan sekitarnya.
Dalam pernyataan terpisah, Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo, mengungkapkan bahwa pelanggan LRT Jabodebek akan mendapatkan subsidi dari pemerintah melalui Kementerian Perhubungan.
Tujuannya adalah untuk memikat minat masyarakat agar lebih banyak menggunakan transportasi umum dengan biaya yang lebih terjangkau.
Tarif LRT Jabodebek sudah ditentukan sesuai dengan Keputusan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor KM 67 Tahun 2023 tentang Tarif Angkutan Orang dengan Kereta Api Ringan Terintegrasi di Wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi untuk Melaksanakan Kewajiban Pelayanan Publik. Menurut regulasi ini, tarif dasar LRT Jabodebek dimulai dari Rp 5.000 untuk 1 km pertama, dengan penambahan Rp 700 per Km berikutnya.
Total ada 31 rangkaian kereta yang akan disiapkan, dengan 27 digunakan untuk operasional dan 4 sebagai cadangan. Setiap rangkaian kereta LRT Jabodebek terdiri dari 6 kereta.
LRT Jabodebek melayani masyarakat di 18 stasiun yang menghubungkan wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi, antara lain Stasiun Dukuh Atas, Setiabudi, Rasuna Said, Kuningan, Pancoran, Cikoko, Ciliwung, Cawang, TMII, Kampung Rambutan, Ciracas, Harjamukti, Halim, Jatibening Baru, Cikunir I, Cikunir II, Bekasi Barat, dan Jati Mulya.
Waktu operasional penuh LRT Jabodebek akan dimulai pukul 05.00 WIB hingga 23.30 WIB. Terdapat 2 jalur perjalanan, yaitu Line Cibubur yang melewati Stasiun Dukuh Atas - Cawang - Stasiun Harjamukti/pp dan Line Bekasi yang melewati Stasiun Dukuh Atas - Cawang - Halim - Stasiun Jatimulya/pp.
Baca Juga: Jokowi Bakal Resmikan Proyek dengan Anggaran Fantastis Rp29,9 Triliun Hari Ini
Berikut ini adalah daftar perjalanan terakhir LRT Jabodebek hari ini:
Harjamukti-Dukuh Atas, perjalanan terakhir pukul: 16:49
Dukuh Atas-Harjamukti, perjalanan terakhir pukul: 17:49
Dukuh Atas-Jati Mulya, perjalanan terakhir pukul: 17:38
Jati Mulya - Dukuh Atas, perjalanan terakhir pukul: 16:40.
Berita Terkait
- 
            
              Polusi Udara Kian Buruk, Sri Mulyani Ajak Masyarakat Naik LRT Jabodebek
- 
            
              Curhat Sri Mulyani Ngaku Gugup saat Naik LRT Gara-gara Tak Ada Masinis
- 
            
              Perasaan Sri Mulyani saat Resmikan LRT Jabodebek Bareng Jokowi: Deg-Degan
- 
            
              Jokowi Resmikan LRT Jabodebek Setelah 8 Tahun Dikerjakan
- 
            
              Jokowi Bakal Resmikan Proyek dengan Anggaran Fantastis Rp29,9 Triliun Hari Ini
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terkini
- 
            
              BCA dan PMI Dorong Generasi Muda Wujudkan Semangat Kemanusiaan Lewat Aksi Donor Darah
- 
            
              Pertamina NRE Tancap Gas: Produksi Listrik Melonjak 19,2 Persen, Lampaui Target Triwulan III 2025
- 
            
              TelkomGroup Lakukan Topping Off, Operasikan Hyperscale Data Center NeutraDC Nxera Batam
- 
            
              Seminar Telkom AI Connect: Perkuat Sinergi Perguruan Tinggi dan Industri untuk Keunggulan Digital
- 
            
              BRI Peduli Gerakkan Roda Ekonomi Sirkular dari Minyak Jelantah Sisa Rumah Tangga
- 
            
              Peristiwa Ponpes Ambruk Buat Kementerian PU Latih Para Santri Teknik Konstruksi
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Profil Heri Sudarmanto: Terjerat Dugaan Pemerasan TKA, Punya Kekayaan Fantastis
- 
            
              BRI Peduli Salurkan Armada Pengelolaan Sampah Demi Pengelolaan Mandiri Daerah
- 
            
              Estimasi Biaya Umrah Mandiri Terbaru, Lebih Murah dari Paket Travel?