Suara.com - Dua emiten terancam delisting dari Bursa Efek Indonesia (BEI). Kondisi keuangan yang amburadul hingga prospek bisnis yang tak jelas membuat BEI berencana mendepak dua perusahaan tersebut.
Kedua perusahaan yang dimaksud adalah PT Forza Land Indonesia Tbk dan PT Steadfast Marine Tbk.
Dikutip dari keterbukaan informasi dalam pengumuman Nomor: Peng-0065/BEI.PP3/08-2023 disebutkan BEI bisa melakukan delisting jika perusahaan mengalami kondisi atau peristiwa yang secara signifikan berpengaruh negatif terhadap kelangsungan usaha perusahaan baik secara finansial atau secara hukum, atau terhadap kepangsungan status perusahaan tercatat sebagai perusahaan terbuka dan perusahaan tercatat tak mampu menunjukkan indikasi pemulihan yang memadai.
Lalu perusahaan tercatat disuspensi di pasar reguler dan pasar tunai, hanya diperdagangkan di pasar negosiasi sekurang-kurangnya 24 bulan terakhir.
"Sehubungan dengan hal tersebut di atas, maka dapat kami sampaikan bahwa saham PT Forza Land Indonesia Tbk telah disuspensi selama 24 bulan pada tanggal 30 Agustus 2023," tulisnya, dikutip Kamis (31/8/2023).
Berdasarkan keterbukaan informasi yang disampaikan susunan manajemen perseroan per 24 Agustus 2020 antara lain Komisaris Utama Freddy Setiawan, Komisaris Independen David Alusinsing, Direktur Utama Erick Satria dan Direktur Eriko Susanto.
Tak cuma Forza Land, BEI juga menerbitkan surat bernomor Peng-00066/BEI.PP3/08-2023 yang isinya terkait suspensi saham Steadfast Marine selama 24 bulan pada 30 Agustus 2023.
Dalam surat tersebut dijelaskan jajaran Komisaris dan Direksi. Antara lain Komisaris Utama Eddy Kurniawan Logam, Komisaris Wuspo Lukito dan Komisaris Independen Airvin Widyatama Hardani.
Kemudian Direktur Utama Rudy Kurniawan Logam, direktur fajar Gunawan dan Andi Ibrahim.
Baca Juga: Jrengg! DPR Tolak Perpanjangan Kontrak Vale, Jika Menteri ESDM Tak Lakukan Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
Terkini
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
ASN Bolos, Hak Pensiun Langsung Hilang
-
Aset Kripto Masuk Jurang Merah, Tekanan Jual Bitcoin Sentuh Level Terendah 6 Bulan
-
Rupiah Masuk Zona Hijau Lawan Dolar Amerika, Terangkat Sentimen Ini
-
Prabowo Panggil Dasco 2 Kali Sepekan: Urusan Perut Rakyat Jadi Taruhan
-
Bos OJK: Ada Tiga Cara Perkuat Pasar Modal Indonesia, Ini Kuncinya
-
IHSG Bergerak Dua Arah di Awal Sesi Jumat, Cermati Saham-saham Ini
-
Alasan Menkeu Purbaya Ngotot Gali Pajak dari Ekspor Emas
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Pengusaha Warteg Khawatir Omzet Anjlok Gegara Kebijakan Ini