Suara.com - PT Pertamina (Persero) telah siap menjamin pasokan BBM dan LPG selama periode mudik dan libur Lebaran yang tinggal beberapa hari lagi.
Direktur Logistik dan Infrastruktur Pertamina, Alfian Nasution menyampaikan, layanan Pertamina telah disiapkan dalam kondisi prima.
Adapun tera pengecekan meter arus dari dispenser SPBU juga telah sesuai dengan ketentuan badan metrologi.
“Keakuratan dispenser yang ada di SPBU benar-benar baik jadi saya rasa baik dari sisi Terminal BBM-nya maupun SPBU-nya Pertamina sudah siap untuk melayani Lebaran di tahun 2024 ini,” jelas Aflian dalam keterangan pers yang dikutip Jumat (5/4/2024).
Ditambahkan Alfian, sejalan dengan di wilayah lainnya Pertamina Surabaya juga mempersiapkan layanan siaga 24 jam.
Seluruh infrastruktur telah disiagakan, dimana meliputi 115 terminal BBM, 30 terminal LPG, lebih dari 7.400 SPBU, 723 SPBE, 5.027 agen LPG, dan 71 DPPU.
“Kami telah mempersiapkan agen LPG siaga juga SPBU modular di rest area yang tidak memiliki SPBU. Sementara juga dipersiapkan kantong-kantong untuk mobil tangki dan layanan motoris delivery service jika ada pelanggan yang terjebak kemacetan,” ujarnya.
Sebelumnya, Menteri ESDM, Arifin Tasrif menjelaskan, momen libur Lebaran yang cukup panjang mampu menjadi daya tarik pemudik pada tahun ini.
Ia mengatakan, proyeksi pertumbuhan konsumsi hingga 5 persen.
Baca Juga: Di Balik Tipisnya Dompet, Ada yang Berandai-andai Dapat THR dari Yoursay
"Ini juga delivery cargo sudah cukup lancar dan libur juga panjang. Jadi diharapkan tidak ada puncak arus ekstrem, dan Pertamina siap melayani kebutuhan masyarakat," tukas Arifin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok di Hari Pertama 2026
-
Purbaya Ungkap Sisa Kas Negara Akhir 2025 Masih Ada Rp 399 Triliun
-
Pertamina Catat Kenaikan Konsumsi BBM dan LPG Selama Libur Nataru 2026
-
Purbaya Prihatin TNI Hanya Dikasih Nasi Bungkus saat Atasi Banjir Sumatra, Layak Diberi Upah
-
Emiten Tambang Ini Mendadak Diborong Awal 2026, Apa Alasannya
-
Percepat Pemulihan Pascabencana, BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara (Huntara) di Aceh
-
6 Perusahaan Aset Kakap Masuk Antrean IPO, BEI Ungkap Prospek Sahamnya
-
Penentuan Kuota BBM bagi SPBU Swasta, Ini Kata Wamen ESDM
-
OJK Panggil Manajemen Indodax Imbas Dana yang Hilang, Apa Hasilnya?
-
Menyambut Tahun 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan