Suara.com - PT Pegadaian kembali menunjukkan komitmen dalam peningkatan inklusivitas sosial dengan mendukung pelaksanaan Konser Panggung Talenta, sebuah ajang unjuk bakat bagi difabel yang diprakarsai Perkumpulan Lions Indonesia 307A1. Puncak dari acara ini disiarkan langsung, pada Minggu (19/5/2024).
"Kami berkomitmen untuk memberikan platform bagi para penyandang disabilitas untuk bersinar dan membuktikan bahwa mereka mampu berkontribusi bagi masyarakat. Kami mengintegrasikan nilai-nilai ESG dalam setiap aspek operasi kami, dan mendukung difabel adalah salah satu prioritas utama kami." ujar Eka Pebriansyah selaku Direktur, Jaringan, Operasi, dan Penjualan PT Pegadaian.
Acara ini bukan hanya berperan sebagai sarana bagi difabel untuk menampilkan bakat mereka, namun juga sebagai upaya PT Pegadaian dalam mengintegrasikan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) dengan fokus pada inklusi sosial. Konser ini melibatkan beberapa juri ternama, seperti Nirina Zubir, Denny Malik, dan Anton Mirsaputra, yang memberikan penilaian dan juga dukungan moral kepada para peserta.
Difabel sering kali terpinggirkan dari berbagai aspek pembangunan dan kesempatan untuk berpartisipasi secara aktif. Sejalan dengan penerapan TPB/SDGs (8) Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi, melalui kegiatan ini, PT Pegadaian berusaha untuk memastikan bahwa difabel mendapatkan kesempatan yang sama dalam menunjukkan potensinya.
Dalam pelaksanaannya, telah terpilih tiga terbaik dari seluruh peserta, yakni Puser Bumi (grup band asal Yogyakarta), Septian Aldien (pemain saxophone asal Jakarta), dan Urba&Said (penyanyi dan pianis asal Yogyakarta), yang masing-masing mendapatkan uang senilai 30 juta rupiah.
Rully Yusuf selaku Kepala Divisi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT Pegadaian, menyampaikan bahwa dari pengalaman yang beliau telah saksikan dari Panggung Talenta, para difabel tidak hanya menunjukkan kemampuan yang luar biasa, tetapi juga determinasi yang menginspirasi banyak orang. Hal ini menunjukkan bahwa setiap hambatan dapat diatasi dengan semangat yang tinggi.
Konser ini diharapkan tidak hanya akan menjadi ajang hiburan, tetapi juga sebagai sarana edukasi dan advokasi untuk meningkatkan kesadaran publik mengenai pentingnya dukungan terhadap difabel. Melalui "Panggung Talenta," PT Pegadaian berharap dapat memotivasi lebih banyak lagi institusi dan individu untuk berpartisipasi aktif dalam mendukung hak-hak difabel.
Berita Terkait
-
Cara Beli Tiket Konser Treasure di Jakarta, Jangan Sampai Kehabisan!
-
ENHYPEN Siap Gelar Konser 'FATE PLUS' di ICE BSD pada 17-18 Agustus
-
Panggung Talenta Difabel, Ajang Pemberdayaan dan Inspirasi
-
Anak Ni Raja, Konser Musik dan Budaya Batak yang Bikin Bangga Anak Muda
-
Simak Bocoran Harga Tiket Konser Solo Key SHINee di Jakarta
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Daftar Pemegang Saham BUMI Terbesar, Dua Keluarga Konglomerat Masih Mendominasi
-
Tips dan Cara Memulai Investasi Reksa Dana dari Nol, Aman untuk Pemula!
-
Danantara Janji Kembalikan Layanan Premium Garuda Indonesia
-
Strategi Bibit Jaga Investor Pasar Modal Terhindar dari Investasi Bodong
-
ESDM Ungkap Alasan Sumber Listrik RI Mayoritas dari Batu Bara
-
Program Loyalitas Kolaborasi Citilink dan BCA: Reward BCA Kini Bisa Dikonversi Jadi LinkMiles
-
IHSG Berbalik Loyo di Perdagangan Kamis Sore, Simak Saham-saham yang Cuan
-
COO Danantara Tampik Indofarma Bukan PHK Karyawan, Tapi Restrukturisasi
-
COO Danantara Yakin Garuda Indonesia Bisa Kembali Untung di Kuartal III-2026
-
Panik Uang di ATM Mendadak Hilang? Segera Lakukan 5 Hal Ini