Suara.com - Bupati Kendal, Dico Ganinduto dan Artis Raffi Ahmad diprediksi memiliki kemenangan besar dalam percaturan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah 2024 menurut Lembaga Survei Parameter Politik Indonesia (PPI). Gabungan kekayaan Dico Ganinduto dan Raffi Ahmad akan menjadi modal dalam pilgub nanti. Pasalnya, sudah menjadi rahasia umum jika ongkos politik di Tanah Air sangat tinggi sehingga hanya bisa dijangkau oleh kalangan borjuis.
Dari segi elektabilitas pun Dico – Raffi memperoleh 28,3 persen. Unggul dibandingkan pasangan eks Walikota Semarang Hendrar Prihadi dan eks Wagub, Taj Yasin Maimun.
Gabungan Kekayaan Dico Ganinduto – Raffi Ahmad
Dico – Raffi juga disebut – sebut sebagai pasangan cagub – cawagub terkaya se-Indonesia. Benarkah demikian? Berapa kekayaan keduanya?
Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) menyebutkan Dico memiliki total kekayaan sebesar Rp10.919.581.160. Adapun total kekayaannya tersebut didominasi oleh tanah dan bangunan sebesar Rp5.063.625.000 yang ada di Kota Jakarta Selatan.
Selain Tanah dan Bangunan, Dico juga memiliki transportasi berupa mobil Toyota Innova Venturer 2017 hasil sendiri yang dihargai Rp318.000.000, harta bergerak lainnya senilai Rp300.000.000, kas dan setara kas senilai Rp5.299.070.660, serta utang sebesar Rp61.114.500.
Bukan cuma kekayaan, pendidikan Dico Ganinduto pun sangat mentereng. Dico diketahui pernah sekolah di SMP dan SMA Global Jaya Bintaro, Tangerang. Namun sewaktu SMA, Dico pindah sekolah ke Pendleton School Florida, Amerika Serikat. Usai lulus SMA, Dico melanjutkan pendidikannya dengan kuliah di University of Petroleum Engineering Oklahoma, AS dan lulus pada 2012.
Tak kalah dengan Dico, Raffi Ahmad pun dijuluki sultan karena duitnya yang tidak berseri. Raffi menjadi bos di Rans Entertainment, salah satu perusahaan hiburan terbesar di Tanah Air. Meski sempat diguncang kasus pencucian uang, kekayaan Raffi Ahmad tetap selangit.
Situs Net Worth Spot mencoba mengestimasikan harta kekayaan Raffi dan sang istri, Nagita Slavina melalui pencapaian mereka di Instagram @raffinagita1717. Diketahui akun Instagram tersebut telah mempunyai 74,8 juta pengikut. Raffi diperkirakan memiliki harta kekayaan bersih sampai sebesar USD187,9 juta, atau sekitar Rp2,9 triliun jika dikonversikan ke mata uang Indonesia.
Baca Juga: Beri Dukungan Marshel Widianto untuk Tangsel, Raffi Ahmad Dicibir: Lawakan Abad ini
Harta kekayaannya bisa menyentuh angka USD300,65 juta atau sekitar Rp4,6 triliun jika mempertimbangkan berbagai penghasilan Raffi dan Nagita di luar Instagram mereka. Ditelusuri lebih jauh oleh Net Worth Spot, kisaran penghasilan Raffi mencapai USD75,16 juta atau setara Rp1,16 triliun dalam setahun. Namun ini belum mencakup pendapatan Raffi sebagai pebisnis maupun honor syuting dan MC.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Pantas Betah Kerja Bareng Raffi Ahmad, Abrar Diajak Umroh hingga Haji Furoda oleh Sultan Andara
-
Harga Dress Nagita Slavina Saat Bertemu DJ Kelas Dunia di Luar Perkiraan Warganet: Ini Anak Ayah Bisa Beli
-
Cerita Awal Abrar Kerja Bareng Raffi Ahmad, Sampai Tolak Tawaran Kerja di Perusahaan Besar Bergaji 2 Kali Lipat
-
Diajak Bos Naik Haji, Berapa Gaji Prio Bagja Anugrah sebagai Manajer Raffi Ahmad?
-
Saat Raffi Ahmad Izin Nggak Bisa Duet dengan Alan Walker: Sorry, I am Go Pray In Mekkah, I'm Going Haji
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
NWP Property Operasikan PLTS Atap di Empat Pusat Perbelanjaan
-
Pemerintah Mau Guyur Dana Rp 6 Miliar Buat Hidupkan Industri Tekstil
-
Tata Kelola Jadi Kunci Kepercayaan di Ekosistem Venture Capital
-
Pelaku Industri Keluhkan Kuota PLTS Atap Masih Jadi Hambatan
-
Shell, BP dan Vivo Diminta Bernegosiasi dengan Pertamina untuk Beli Solar
-
ESDM Beberkan Sosok Perusahaan Pemenang Tender Pembangunan WKP Telaga Ranu
-
CEO Danantara: 1.320 Huntara Bakal Diserahkan ke Korban Banjir Sumatera Besok
-
Perusahaan Dompet Digital Mulai Sasar Segmen Olah Raga
-
Pemerintah Buka Seluasnya Akses Pasar Ekspor untuk Redam Gejolak Ekonomi Global
-
Menko Airlangga Sebut Presiden Lebih Pilih Terapkan B40 Tahun Ini