Suara.com - Apakah saat ini Anda sedang mencari pekerjaan? Jika iya, berikut ini ada informasi seputar lowongan kerja Alfamart yang mungkin sesuai dengan Anda. Cek apa saja lowongan kerja yang tersedia!
Dikutip dari unggahan di laman Instagram @alfakarir.official, Alfamart dan Alfamidi tengah membuka lowongan kerja untuk penempatan di Head Office untuk sejumlah posisi. Beberapa posisi yang dibuka di antaranya adalah sebagai berikut:
- Auditor
- Regulatori Specialist
- Organization Development Specialist (Jr. Manager)
- Legal Specialist Dispute & Litigation
- Customer Care Operator
- SOP Specialist
- Legal Commercial Specialist
- Auditor Specialist
- Database Product & Support.
Periode pendaftaran lowongan kerja Alfamart ini adalah sampai dengan 31Oktober 2024. Posisi-posisi di atas akan ditempatkan di Head Office, di antaranya di Alam Sutera Tangerang, Kendari Manado, dan Madiun Sidoarjo.
Cara Melamar Kerja di Alfamart
Tertarik untuk melamar di Alfamart? Berikut ini adalah tata cara melamar kerja di Alfamart secara online. Perhatikan baik-baik!
- Buka situs web resmi Alfamart di https://alfakarir.alfamart.co.id/vacancies.
- Buat akun dengan cara klik Daftar, atau klik Login jika kamu sudah memiliki akun.
- Lengkapi informasi yang diminta seperti nama lengkap, NIK, email, dan lain-lain.
- Jika sudah berhasil masuk ke akunmu, silakan klik departemen sesuai dengan lowongan yang kamu cari. Misalnya, jika Anda mencari lowongan crew store, silakan klik departemen Operation. Anda bisa melihat daftar lowongan pekerjaan di kantor cabang Alfamart atau branch yang berbeda.
- Pilih lowongan pekerjaan yang sesuai dengan kualifikasi dan minat Anda.
- Klik Lamar Sekarang lalu isi formulir pendaftaran dengan lengkap, termasuk data diri, riwayat pendidikan, dan pengalaman kerja.
- Upload dokumen yang diperlukan seperti CV, ijazah, dan foto diri.
- Klik Kirim Lamaran dan tunggu konfirmasi berikutnya dari pihak Alfamart yang kemungkinan akan dikirimkan ke emailmu.
Selain itu, Anda juga bisa melamar kerja di Alfamart secara offline. Silakan Anda kunjungi kantor cabang Alfamart terdekat atau langsung ke toko yang membuka lowongan. Jangan lupa membawa berkas-berkas yang diperlukan seperti surat lamaran kerja, CV, fotokopi KTP, ijazah, dan pas foto.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Baca Juga: 7 Lowongan Kerja Desainer Grafis Terbaru 2024, Cek Di Sini!
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Purbaya Mau Ubah Rp 1.000 Jadi Rp 1, RUU Redenominasi Rupiah Kian Dekat
-
Purbaya Mau Ubah Rp1.000 jadi Rp1, Menko Airlangga: Belum Ada Rencana Itu!
-
Pertamina Bakal Perluas Distribus BBM Pertamax Green 95
-
BPJS Ketenagakerjaan Dapat Anugerah Bergengsi di Asian Local Currency Bond Award 2025
-
IPO Jumbo Superbank Senilai Rp5,36 T Bocor, Bos Bursa: Ada Larangan Menyampaikan Hal Itu!
-
Kekayaan Sugiri Sancoko, Bupati Ponorogo yang Kena OTT KPK
-
Rupiah Diprediksi Melemah Sentuh Rp16.740 Jelang Akhir Pekan, Apa Penyebabnya?
-
Menteri Hanif: Pengakuan Hutan Adat Jadi Fondasi Transisi Ekonomi Berkelanjutan
-
OJK Tegaskan SLIK Bukan Penghambat untuk Pinjaman Kredit
-
Tak Ada 'Suntikan Dana' Baru, Menko Airlangga: Stimulus Akhir Tahun Sudah Cukup!