Suara.com - Sukabumi, dengan potensi industrinya yang cukup besar, selalu menawarkan beragam peluang kerja, terutama di sektor manufaktur. Bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan di bidang produksi, daftar lowongan kerja di Sukabumi dinbawah ini bisa menjadi pilihan yang menarik.
Menjadi salah satu daerah dengan jumlah pabrik yang cukup besar, Sukabumi memiliki kebutuhan tenaga kerja yang tidak sedikit. Tidak heran jika kemudian cukup banyak lowongan kerja pabrik Sukabumi yang dibuka pada berbagai platform.
Artikel ini kemudian mencoba memberikan beberapa rekomendasi lowongan kerja pabrik di Sukabumi. Berikut daftarnya!
1. Rafindo Raya
Posisi yang dibuka adalah Mechanical Design Engineer dengan format full-time. Gaji yang ditawarkan berkisar di angka Rp4,000,000 hingga Rp6,000,000 per bulan, dan lamaran akan dibuka hingga tanggal 4 Desember 2024 atau hingga terdapat kandidat yang memenuhi syarat.
Syarat utamanya antara lain:
- Minimal D3 Jurusan Teknik Perancangan Mesin, Teknik Mesin, atau bidang lain yang terkait jika disertai dengan pengalaman di industri fabrikasi
- Menguasai gambar teknik
- Menguasai proses manufaktur
- Menguasai perancangan Jig FIxture untuk produksi
- Menguasai software 3D CAD
- Teliti, rapi, dan terstruktur dalam pekerjaan
Tautan yang dapat digunakan adalah sebagai berikut https://id.jobstreet.com/id/job/79948249?type=standout&ref=search-standalone#sol=29b1c6d987ee3d2bea1af0473344aa818e7b1384.
2. MitraComm Ekasarana
Perusahaan ini membuka posisi Admin Pembayaran dengan sistem kerja kontrak. Gaji yang ditawarkan adalah berkisar antara Rp3,400,000 hingga Rp5,000,000 per bulan, dengan syarat sebagai berikut:
Baca Juga: 3 Lowongan Kerja Guru TK Terbaru, Gaji Kompetitif!
- Pendidikan minimal SMA
- Usia maksimal 30 tahun
- Diutamakan memiliki pengalaman sebagai teller, admin pembayaran, akuntansi, finance, keuangan, atau yang berkaitan dengan pembayaran
- Tidak pernah terlibat tindak kejahatan
- Memiliki kemampuan administrasi, teliti dan terampil berkomunikasi
- Memiliki kendaraan bermotor pribadi sesuai kebutuhan
- Memiliki SIM C
- Bersedia ditempatkan di lokasi lain dalam radius kurang dari 30 kilometer
- Penempatan kerja dapat disesuaikan dengan domisili
- Gaji sesuai dengan UMP domisili
Untuk keterangan lebih lanjut dapat Anda cermati pada https://id.jobstreet.com/id/job/80096572?type=standout&ref=search-standalone#sol=23e2fb3cd9f9c1b86483033de24780e463356b16.
3. PT Manohara Adika Distrindo
Posisi yang dibuka adalah Sales Taking Order dengan format kerja full-time. Gaji yang ditawarkan berkisar antara Rp2,500,000 hingga Rp3,000,000 per bulan, dengan syarat sebagai berikut:
- Pendidikan minimal SMU
- Berpengalaman di bidang Customer Goods minimal 2 tahun
- Target oriented
- Mempunyai pengetahuan bisnis di bidang sales dan distributor FMCG
- Proaktif, motivasi tinggi, dan bertanggung jawab
- Lebih disukai khusus/diutamakan dalam Bidang Distribusi atau setara
- Memiliki SIM C dan kendaraan pribadi
- Cover area Sukabumi dan sekitarnya
- Bisa bergabung secepatnya
Untuk keterangan lebih lanjut dapat Anda cermati pada https://id.indeed.com/q-pabrik-cibadak,-sukabumi-l-sukabumi-lowongan.html?vjk=63efcf235c959fc0.
Itu tadi tiga lowongan kerja pabrik Sukabumi yang dapat disampaikan pada artikel ini. Jika cocok dengan kualifikasi Anda, silakan dicoba!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Dana Syariah Indonesia Kena Sanksi OJK, Gimana Nasib Uang Lender?
-
Update Iuran BPJS Kesehatan Tiap Kelas Tahun 2026, Menkeu Buka Suara
-
Duo Aguan-Salim Perkuat Cengkeraman di PANI, Bagaimana Prospeknya?
-
Daftar 70 Saham Force Delisting Awal 2026, Ada Emiten Sejuta Umat dan BUMN
-
Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Maret 2026
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Perhatian! Tarif Listrik Januari-Maret 2026 Tak Naik
-
Bea Keluar Batu Bara Belum Berlaku 1 Januari 2026, Ini Bocoran Purbaya
-
Tak Hanya Huntara, Bos Danantara Jamin Bakal Bangun Hunian Permanen Buat Korban Banjir
-
Purbaya Kesal UU Cipta Kerja Untungkan Pengusaha Batu Bara Tapi Rugikan Negara