Suara.com - Bank Indonesia ( BI) memastikan layanan penukaran uang Rupiah (pintar.bi.go.id) sudah kembali bisa diakses. Sebelumnya layanan tersebut sempat susah diakses dan mengalami kendala.
Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia Ramdan Deny Prakoso mengatakan terus memaksimalkan layanan penukaran uang Rupiah agar tidak terjadi gangguan.
"Saat ini, kami tengah bekerja maksimal untuk mengatasi kendala ini, secara bertahap pemulihan tengah dilakukan agar dapat kembali digunakan secara normal. Kami sangat mengapresiasi kesabaran dan pengertian masyarakat selama proses pemulihan berlangsung," kata Ramdan Deny dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Senin (10/3/2025).
Apabila menemui kendala, Ramdan meminta kepada masyarakat agar menghubungi pusat kontak BI di 131. Selain itu, masyarakat juga dapat menghubungi media sosial, seperti email dan whatsapp.
"Kami sangat mengapresiasi kesabaran dan pengertian masyarakat selama proses pemulihan berlangsung. Dalam hal masih mengalami kendala, silakan menghubungi contact center Bank Indonesia BICARA 131 melalui media sosial, email, atau WhatsApp," bebernya.
Sementara itu, dari Instagram resmi @bank_indonesia, BI menyebutkan bahwa penukaran uang dapat dilakukan secara online. Masnyarakat dapat mengakses situs https://pintar.bi.go.id. untuk melakukan penukaran.
Cara Daftar Aplikasi Pintar.BI.go.id
1. Kunjungi laman resmi Pintar BI dengan mengklik link https://pintar.bi.go.id/
2. Setelah masuk, klik menu pilih provinsi
3. Jika sudah memilih, tekan lihat lokasi
4. Setelah itu, laman akan menampilkan menu lokasi dan waktu penukaran
5. Masnyarakat dapat memilih lokasi penukaran uang terdekat
6. Tentukan tanggal dan jam penukaran lalu klik pilih
7. Isi data diri sesuai KTP, nomor telepon, dan alamat email
8. Setelah memastikan data telah terisi dengan benar, lanjut isi jumlah nominal uang yang akan ditukarkan melalui kas keliling sesuai batas penukaran
9. Setelah melakukan pemesanan, simpan dan cetak bukti pemesanan
Sebagai tambahan, Masyarakat harus datang sesuai jadwal saat menukar uang yang telah dipesan. Mereka wajib membawa KTP dan bukti pemesanan.
Berita Terkait
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Ungkap Alasan Rupiah Menguat: Bukan Karena Thomas Djiwandono
-
Lewat Paripurna DPR, Thomas Djiwandono Resmi Jadi Deputi Gubernur BI
-
Jadwal Penukaran Uang Baru 2026, Cek Tata Cara dan Syaratnya
-
Resmi Jadi Deputi Gubernur BI, Thomas Djiwandono: Terima Kasih DPR
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Optimisis, BCA Targetkan Penyaluran Kredit Tumbuh 10 Persen di 2026
-
2 Jenis Pangan Ini Harganya Bakal Meroket Jelang Ramadan
-
Harga Bawang Putih Naik, Mendagri Bunyikan Alarm Inflasi
-
Kuota BBM Pertalite Turun di 2026 Hanya 29,27 Juta KL
-
Mendagri Wanti-wanti Tingkat Inflasi, Harga yang Diatur Pemerintah Dilarang Naik
-
BPH Migas Klaim Hemat Rp4,98 Triliun Karena Subsidi Lebih Tepat Sasaran
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
BRI Tanggap Bencana Sumatera Pulihkan Sekolah di Aceh Tamiang Lewat Program Ini Sekolahku
-
Danantara Akan Atur Pemanfaatan Lahan yang Dirampas Satgas PKH dari 28 Perusahaan
-
Proyek Internet Rakyat Besutan Emiten Milik Hashim Mulai Uji Coba