Suara.com - PT Integrasi Aviation Solusi atau InJourney Aviation Services (IAS) berhasil meraih dua penghargaan bergengsi dalam ajang Anugerah BUMN 2025, yaitu Transformasi Organisasi Perusahaan Terbaik dan The Best CEO Driving Execution yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Kamis (20/3/2025).
Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi atas komitmen IAS dalam menjalankan proses transformasi organisasi yang signifikan dan efektivitas eksekusi strategis yang luar biasa.
BUMN Track bersama BTA Academy menggelar Anugerah BUMN 2025 tahun ke-14 sebagai bentuk apresiasi kepada perusahaan BUMN dan para CEO yang berkiprah bagi pertumbuhan bisnis berkelanjutan. Anugerah BUMN 2025 mengangkat tema “Kinerja Unggul BUMN untuk Indonesia Berdaya: Inovasi, Kolaborasi, dan Transformasi.” yang mencerminkan semangat BUMN dalam berkontribusi nyata bagi negeri melalui inovasi, sinergi, dan transformasi yang berkelanjutan.
IAS mendapatkan penghargaan “Transformasi Organisasi Perusahaan Terbaik” menjadikan bukti nyata dari kemampuan IAS dalam beradaptasi dengan perubahan zaman dan tuntutan industri. Melalui berbagai inisiatif strategis, inovasi, dan perubahan yang berfokus pada peningkatan kualitas layanan serta produktivitas perusahaan, IAS berhasil mengukir jejak yang kuat dalam dunia bisnis.
Sementara itu, penghargaan “The Best CEO Driving Execution” diterima oleh CEO IAS, Dendi Danianto yang berhasil memimpin perusahaan dalam menjalankan eksekusi strategi dengan sangat efektif. Di bawah kepemimpinan Dendi Danianto, IAS tidak hanya berhasil mencapai tujuan jangka pendek, tetapi juga mempersiapkan perusahaan untuk pertumbuhan yang berkelanjutan dan menghadapi tantangan di masa depan.
Dalam sambutannya, Dendi menyampaikan, penghargaan ini didedikasikan untuk seluruh IAS People atas semua kerja keras dan dedikasinya sehingga ini merupakan kemenangan bersama.
"Keberhasilan ini adalah hasil dari kolaborasi yang kuat di seluruh level organisasi dan kepercayaan dari pelanggan kami,” ucapnya.
Sebagai CEO yang visioner, Dendi berkomitmen untuk terus membawa IAS menuju masa depan yang lebih gemilang, dengan fokus pada inovasi, keberlanjutan, dan kontribusi nyata terhadap perekonomian Indonesia.
InJourney Aviation Services (IAS) berharap bahwa penghargaan ini dapat menjadi motivasi untuk terus berinovasi dan menciptakan nilai tambah bagi para stakeholder, serta memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pembangunan ekonomi Indonesia. ***
Baca Juga: Tiga BUMN Merubah Bisnis dari Konstruksi ke Pangan
Berita Terkait
-
Selamat! Live Action One Piece Sabet 2 Penghargaan di Ajang 'Emmy Awards'
-
Bersihkan Masjid di Jakarta Barat, 40 Relawan Pertamina Hadir Sebagai Sobat Aksi Ramadan 2025
-
BUMN Transportasi Ini Gelar Program Ramadan Bahas Bisnis Hingga Aksi Lingkungan
-
Pelni Mulai Kembangkan Bisnis Keagenan Kapal
-
InJourney Airports Salurkan Ribuan Paket Sembako ke Masyarakat di Sekitar 37 Bandara
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Prudential Syariah Bayarkan Klaim dan Manfaat Rp1,5 Triliun Hingga Kuartal III 2025
-
Rupiah Melemah, Sentimen Suku Bunga The Fed Jadi Faktor Pemberat
-
Daftar Pinjol Berizin Resmi OJK: Update November 2025
-
Survei: BI Bakal Tahan Suku Bunga di 4,75 Persen, Siapkan Kejutan di Desember
-
Berapa Uang yang Dibutuhkan untuk Capai Financial Freedom? Begini Trik Menghitungnya
-
Tiru Negara ASEAN, Kemenkeu Bidik Tarif Cukai Minuman Manis Rp1.700/Liter
-
Pemerintah Bidik Pemasukan Tambahan Rp2 Triliun dari Bea Keluar Emas Batangan di 2026
-
BRI Dukung PRABU Expo 2025, Dorong Transformasi Teknologi bagi UMKM Naik Kelas
-
Bunga KUR Resmi Flat 6 Persen dan Batas Pengajuan Dihapus
-
Finex Rayakan 13 Tahun Berkarya