Suara.com - LippoLand secara resmi menunjuk PT Nusa Konstruksi Enjiniring Tbk. sebagai kontraktor struktur, arsitektur, dan plumbing (SAP) proyek URBN X.
Penunjukan tersebut ditandai dengan digelarnya penandatanganan kerja sama pada Jumat, 13 Juni 2025, di URBN X-Perience Center, Citywalk Elvee, Lippo Village, Tangerang. Penandatangan kerja sama dilakukan oleh Jopy Rusli, Management LippoLand dan Joko Prabowo, Presiden Direktur NKE.
Produk apartemen URBN X yang terletak di CBD Lippo Village Sentral, Lippo Village, ini memiliki ketinggian 20 Lantai. Hingga Mei 2025, URBN X telah menyelesaikan pekerjaan pondasi/tiang pancang dan akan dilanjutkan dengan pekerjaan upper structure mulai Juni 2025.
"URBN X direncanakan bakal menggelar topping off pada Desember 2025 serta melakukan proses serah terima pada Juli 2026," kata Jopy ditulis Jumat (13/6/2025).
Jopy menyampaikan URBN X didesain sebagai produk apartemen yang istimewa dengan ruang 2 lantai yang nyaman, serta dilengkapi dengan fasilitas lengkap untuk Community Space yang memungkinkan penghuninya untuk bersosialisasi atau berinteraksi dengan intensif, baik karena kesamaan hobi maupun minat.
URBN X juga akan menghadirkan rooftop sky cinema pertama di Lippo Village, yang memungkinkan penghuninya maupun pengunjung untuk melepas penat setelah seharian bekerja, sembari menikmati sajian film di saat matahari terbenam ataupun di bawah gemerlap bintang malam hari. Dari rooftop, penghuni dan pengunjung bisa melihat Lippo Village dengan view 360 derajat dan lapangan golf.
URBN X dilengkapi dengan kehadiran URBN Park, sebuah taman di dek podium yang dapat dimanfaatkan oleh penghuni untuk menikmati taman sembari merasakan semilir angin dan sinar matahari.
Termasuk, hadirnya fasilitas mesin penjual otomatis X-Vres'O yang memberikan kemudahan bagi penghuni serta pengunjung untuk menikmati kudapan sepanjang waktu, co-working space bertajuk X-work, serta X-rcise, sebuah gym modern dalam ruangan yang dapat membantu penghuni untuk selalu menjaga kebugarannya. Tak terkecuali, infinity pool, kolam renang anak, dan area barbekyu.
URBN X sendiri terdiri dari 4 tipe, yaitu Standard, Corner, Xtra, dan Sky. Tipe Standard memiliki luasan 28,12 m2 dengan 2 ruang dan 1 kamar mandi dan dibanderol mulai dari Rp 366 juta per unit. Tipe Corner dengan luasan 44,87 m2 memiliki 2 ruangan dengan 1,5 kamar mandi serta dibanderol mulai dari Rp 595 juta per unit.
Tipe X-tra seluas 53,33 m2 memiliki 3 ruangan dan 2,5 kamar mandi, dengan harga mulai dari Rp 694 juta. Serta tipe terakhir, yang hadir di Penthouse, yakni tipe Sky memiliki 2 ruangan dan 1,5 kamar mandi. Unit seluas 36,3 m2 ini ditawarkan mulai dari Rp 533 juta.
Jopy menambahkan URBN X adalah proyek apartemen terbaru dengan nilai tambah istimewa. Berlokasi di kawasan strategis Lippo Village, URBN X menawarkan kemudahan akses ke berbagai fasilitas penting, yakni selangkah ke RS Siloam Lippo Village, Universitas Pelita Harapan, Supermal Karawaci, dan Tol Jakarta-Merak.
Ke depannya, hunian ini juga akan dilengkapi dengan akses MRT yang berlokasi tepat di seberangnya, menjadikannya pilihan ideal bagi mahasiswa, dokter, perawat, maupun pekerja yang ingin tinggal di pusat kota yang sudah berkembang, lengkap, dan hijau.
Kehadiran URBN X dapat menjadi salah satu jawaban terhadap fenomena urbanisasi di wilayah perkotaan, yang pada umumnya diwarnai dengan meningkatnya kebutuhan akan hunian yang berkualitas.
Lippoland merupakan bagian dari Lippo Group yang bergerak di bidang pengembangan kawasan hunian dan komersial terpadu. Dengan visi menghadirkan gaya hidup modern, Lippoland mengembangkan proyek-proyek properti yang menggabungkan kenyamanan tempat tinggal, pusat bisnis, hiburan, serta fasilitas publik dalam satu kawasan.
Proyek andalannya seperti Lippo Village dan Meikarta menjadi contoh pengembangan kota mandiri berskala besar di Indonesia. Mengedepankan inovasi dan infrastruktur modern, Lippoland terus memperluas jangkauan untuk menciptakan lingkungan yang berkelanjutan dan berkualitas bagi masyarakat urban Indonesia.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Bukan Sekadar Bantuan, Pemberdayaan Ultra Mikro Jadi Langkah Nyata Entaskan Kemiskinan
-
BEI Rilis Liquidity Provider Saham, Phintraco Sekuritas Jadi AB yang Pertama Dapat Lisensi
-
Ekonomi RI Melambat, Apindo Ingatkan Pemerintah Genjot Belanja dan Daya Beli
-
Pakar: Peningkatan Lifting Minyak Harus Dibarengi Pengembangan Energi Terbarukan
-
Pertamina Tunjuk Muhammad Baron Jadi Juru Bicara
-
Dua Platform E-commerce Raksasa Catat Lonjakan Transaksi di Indonesia Timur, Begini Datanya
-
KB Bank Catat Laba Bersih Rp265 Miliar di Kuartal III 2025, Optimistis Kredit Tumbuh 15 Persen
-
Ekspor Batu Bara RI Diproyeksi Turun, ESDM: Bukan Nggak Laku!
-
IHSG Berhasil Rebound Hari Ini, Penyebabnya Saham-saham Teknologi dan Finansial
-
Pengusaha Muda BRILiaN 2025: Langkah BRI Majukan UMKM Daerah