Suara.com - Kursi Menteri BUMN yang selama ini diduduki oleh Erick Thohir kini kosong. Pasca-resmi dicopot dari jabatan tersebut dan dilantik sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), spekulasi liar pun merebak.
Publik bertanya-tanya apakah Kementerian BUMN akan dilebur dan digabung dengan Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara?
Kabar penggabungan ini mencuat lantaran Presiden Prabowo Subianto belum menunjuk pengganti Erick Thohir. Saat dimintai konfirmasi, Erick Thohir memilih untuk tidak banyak berkomentar.
"Kalau BUMN sendiri sudah pastikan kan nanti ada plt-nya, nanti tunggu keputusan Presiden (Prabowo), Pak Mensesneg (Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi)," ujar Erick di Istana Negara, Rabu (17/9/2025).
Erick menambahkan, urusan status Kementerian BUMN dan penunjukan Pelaksana Tugas (Plt) sepenuhnya berada di tangan Presiden Prabowo. Ia menegaskan, dirinya tidak tahu menahu soal rencana peleburan tersebut.
"Belum, itu nanti ada prosesnya sendiri kan di DPR. Ikuti saja," ucapnya singkat. "Saya enggak tahu nanti. Saya tidak tahu," tambahnya.
Spekulasi ini bukan tanpa alasan. BPI Danantara sendiri selama ini memang sering disebut sebagai 'super holding' BUMN, yang berpotensi mengambil alih fungsi dan tugas Kementerian BUMN. Kini, dengan kosongnya kursi menteri, nasib kementerian yang mengelola ratusan perusahaan pelat merah itu menjadi tanda tanya besar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Ignasius Jonan 2 Jam Bertemu Prabowo, Bahas Proyek Kereta Cepat Bareng AHY?
-
Jadwal Pembagian Dividen AVIA, Tembus Rp 600 Miliar untuk Pemegang Saham
-
BRI Peduli dan YBM BRILian Salurkan Bantuan Tanggap Darurat Banjir Sukabumi
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Menkeu Purbaya Sebut Krisis China Tak Mungkin, Singgung Sistem Komunis
-
Menkeu Purbaya Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kuartal IV Tembus 5,5 Persen
-
Produsen Vaksin Global Bakal Gunakan AI Demi Hadapi Pandemi Berikutnya
-
Suara dari Timur: Mengenang Ajoeba Wartabone dan Api Persatuan Indonesia
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi