-
OKX luncurkan CeDeFi, gabungkan CeFi & DeFi dalam satu aplikasi.
-
Fitur baru ini akses jutaan token dari Base, Solana, dan XLayer.
-
CeDeFi tawarkan self-custody dan harga terbaik dari 100+ pool likuiditas
Suara.com - Platform kripto global, OKX, baru saja meluncurkan fitur terobosan yang diklaim akan mengubah lanskap perdagangan aset digital yakni CeDeFi.
Fitur ini secara efektif menghapus batas antara layanan keuangan tersentralisasi (CeFi) dan layanan terdesentralisasi (DeFi), memungkinkan pengguna mengakses jutaan token dari berbagai blockchain melalui satu aplikasi terpadu.
Langkah ini merupakan jawaban atas tren global di mana volume perdagangan Decentralized Exchange (DEX) mencetak rekor tertinggi, mencapai USD613,3 miliar pada Oktober 2025.
Integrasi CeDeFi menghubungkan layanan OKX langsung ke sejumlah DEX utama di jaringan Base, Solana, dan XLayer (jaringan layer-2 besutan OKX sendiri). Pengguna kini dapat berpindah dengan mulus antara order book tersentralisasi dan pasar terdesentralisasi, dengan seluruh aktivitas perdagangan terintegrasi dalam satu tampilan portofolio yang efisien.
“Melalui CeDeFi, kami ingin menghapus batas antara dunia CeFi dan DeFi. Pengguna kini dapat menjelajahi jutaan token, berdagang dengan harga terbaik, dan tetap memegang kendali penuh atas aset mereka semua dari satu aplikasi OKX,” ujar Ferry, Senior Growth, OKX Wallet, dalam keterangan resmi, Minggu (23/11/2025).
Setelah mengatur passkey, pengguna dapat mengakses data harga real-time dan mengeksekusi transaksi self-custody dengan harga terbaik dari lebih dari 100 pool likuiditas global.
Salah satu fitur kunci dari CeDeFi adalah kemampuannya menghadirkan pembuatan wallet non-kustodial otomatis saat pengguna mengaktifkan perdagangan DEX. Wallet ini menggunakan teknologi passkey yang menjamin keamanan, sekaligus memudahkan pengelolaan aset digital tanpa perlu repot mengingat seed phrase yang rumit.
Inovasi ini menempatkan OKX di garis depan, di tengah persaingan sengit dengan bursa besar lainnya seperti Coinbase yang menambah dukungan DEX untuk aset berbasis Base, dan Binance yang memperluas akses melalui integrasi Pancakeswap untuk menjadi pelopor integrasi CeFi-DeFi yang utuh.
Peluncuran CeDeFi ini menegaskan arah baru strategi OKX dalam menjawab kebutuhan pengguna yang semakin mengutamakan kemandirian, transparansi, dan efisiensi dalam satu ekosistem multi-rantai.
Baca Juga: Indonesia Mulai Langkah Investasi di Proyek King Salman Gate lewat BPKH
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Konsumsi Pertamax Melonjak 20 Persen Sepanjang 2025, BBM Ramah Lingkungan Makin Diminati
-
Rem Darurat Pinjol! OJK Batasi Utang Maksimal 30% Gaji Mulai 2026
-
Aset Pengguna Tokocrypto Tembus Rp5,8 Triliun, Diaudit Teknologi Canggih!
-
Harga Pangan Nasional Terus Melandai, Cabai hingga Bawang Merah Kompak Turun
-
BRI Peduli Berdayakan Penyandang Disabilitas Lewat Pelatihan dan Pemagangan Strategis
-
Harga Minyak Melandai: Antara Krisis Iran dan Ekspor Baru Venezuela
-
Rupiah Melemah, Berikut Harga Kurs Dolar AS di Mandiri, BNI, BRI dan BCA
-
Aturan Asuransi Kesehatan Dibuat, OJK Tetapkan Aturan Co-Payment Jadi 5 Persen
-
Awal Pekan, Rupiah Dibuka Suram ke Level Rp16.839 per Dolar AS
-
Emas Antam Melesat ke Harga Tertinggi, Hari Ini Tembus Rp 2.631.000 per Gram