Suara.com - Manajer Liverpool Brendan Rodgers menegaskan bahwa skuadnya pantas meraih kemenangan setelah mengatasi West Ham United 2-1. Kini Rodgers memasang target saat menghadapi Manchester City di pertandingan selanjutnya.
Liverpool kembali memimpin klasemen Premier League setelah mengalahkan West Ham 2-1 di Upton Park, Minggu (6/4/2014) malam. Pada laga tersebut Liverpool mendapatkan dua hadiah penalti dan diselesaikan dengan baik oleh sang kapten, Steven Gerrard.
Sementara satu gol West Ham yang dicetak Guy Demel juga berbau kontroversial sebelum akhirnya disahkan oleh wasit Anthony Taylor. Meski demikian, Rodgers menegaskan bahwa skuadnya memang pantas mendapatkan kemenangan dalam laga yang diwarnai beberapa protes ini.
"Saya pikir kami benar benar pantas menang dan kami menunjukkan karakter yang kuat hari ini. Ini adalah kemenangan yang brilian bagi kami untuk kami terus melaju. Kami jelas tim yang lebih baik. West Ham hanya punya satu shot on goal, dimana itu adalah golnya," ungkap Rodgers.
Kini Liverpool sudah bersiap untuk menjamu City di Anfield pada Minggu (13/4/2014). Rodgers pun telah memasang target bagi skuadnya untuk meraih sepuluh kali kemenangan berturut turut di depan para pendukungnya di Anfield. "Ini akan menjadi pertandingan yang besar," ujarnya.
"Ini adalah kemenangan kesembilan, usaha yang luar biasa pemain dan staff. Itu akan menjadi suasana yang megah di Anfield. Para suporter sangat menekan kami pada hari ini dan kami ingin melihat apa kami bisa mendapatkan kemenangan 10 kali berturut-turut," tukas manajer The Reds ini. (Sky Sport)
Berita Terkait
-
Hasil Piala FA: West Ham Tekuk QPR, Kemenangan Dramatis West Brom Lewat Adu Penalti
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Hasil Piala FA: Deretan Fakta Usai Manchester City Pesta 10 Gol, Rekor Liverpool Pecah
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ruben Amorim Keras Kepala, Tugas Direktur Olahraga MU Ngapain Sih?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
-
Persembahkan 4 Gelar, Ini Kata-kata Hansi Flick Usai Bawa Barcelona Hajar Real Madrid di Final
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
-
Manchester United Putuskan Pelatih Interim Hari Ini, Michael Carrick Geser Solskjaer?
-
Bobotoh Padati GBLA, Bojan Hodak Sebut Atmosfer Laga Persib vs Persija Fantastis