Suara.com - Pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Klopp, mengaku dirinya yakin jika Marco Reus akan mampu mengisi kekosongan yang ditinggalkan Robert Lewandowski. Seperti diketahui, Lewandowski akan memperkuat Bayen Munich mulai musim depan.
Penyerang asal Polndia itu melesakkan dua gol ke gawang Hertha Berlin, dalam laga terakhirnya bersama Dortmund yang mereka menangi 4-0, Sabtu (10/5/2014), di mana Reus justru harus ditarik keluar karena cedera. Hasil ini memastikan Lewandowski sebagai top scorer Bundesliga musim ini, yang menurut Klopp akan bisa digantikan Reus musim depan.
"Musim depan, giliran Marco Reus yang akan menjadi top scorer Bundesliga," ungkap sang pelatih seusai pertandingan, tanpa mengkonfirmasi kondisi cedera pemainnya.
Usai mencetak gol pertama di babak awal pertandingan, Lewandowski sendiri lantas mencetak gol keduanya seusai jeda melalui sebuah tendangan bebas hebat. Sesuatu yang menambahkan bukti kualitas sang pemain, meski sembari bercanda, Klopp justru menyebut itu malah adalah salah satu kekurangan Lewandowski.
"Dia berlatih tendangan bebas selama empat tahun. Dari melakukan 8.000 tendangan selama latihan, tidak lebih dari tiga saja yang masuk. Sayangnya, itulah kenyataannya," tutur Klopp.
Di sisi lain, Lewandowski merasa bangga dan bahagia dengan hasil positif yang bisa ia torehkan di laga terakhir bersama timnya itu.
"Saya merasa benar-benar bangga. Saya ingin berterima kasih kepada seluruh anggota tim, karena tanpa mereka saya tak bisa meraih hasil ini," ungkapnya di situs resmi klub itu.
"Saya juga baru tahu seusai petandingan kalau saya memenangi cannon (penghargaan top scorer). Ini membuatku luar biasa gembira. Jadi pencetak gol terbanyak selalu menjadi targetku," tambah Lewandowski. (Soccerway)
Berita Terkait
-
Jurgen Klopp Masuk Radar Barcelona, Hansi Flick Disebut Siap Angkat Kaki
-
5 Fakta Pesta Gol Manchester City atau Dortmund, Catatan Apik Tijjani Reijnders
-
Manchester City Pesta Gol 4-1, Erling Haaland Cetak Rekor Baru Liga Champions
-
Foden dan Haaland Jadi Mimpi Buruk Dortmund, Manchester City Pesta Gol 4-1
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Ivar Jenner Cs Takluk dari FC Emmen, Tim Geypens Absen karena Cedera Kepala
-
Beri Harapan Bela Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Surabaya Kini Berbanderol Rp43 Miliar
-
Jadwal Pertandingan Arema FC vs Persija Jakarta di Super League Sore Ini
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025 usai Kalah dari Brasil
-
Denda Thom Haye dan Shayne Pattynama Lebih Mahal dari 7 Pemalsu Dokumen Naturalisasi Malaysia
-
Timnas Italia Panggil Striker Liga Arab untuk Hadapi Moldova dan Norwegia
-
Bek Brasil Akui Timnas Indonesia U-17 Merepotkan: Skor Memang 4-0, tapi...
-
Aksi Solidaritas Skuad FC Twente untuk Mees Hilgers yang Sedang Terpuruk
-
Sinyal Positif Mauro Zijlstra Siap Gabung Timnas Indonesia U-23 Hadapi Mali
-
Tolak Menyerah Usai Dihajar Brasil, Nova Arianto Minta Satu Hal dari Skuad Timnas Indonesia U-17