Suara.com - Tim Persipura Jayapura tidak ingin kehilangan poin di kandang sendiri. Tim Mutiara Hitam ini menyatakan siap menundukkan tamunya, Semen Padang di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua, Sabtu (25/10/2014) sore.
"Target kami adalah menang. Dan pada laga besok, anak-anak Persipura telah berkomitmen untuk meraih poin penuh dari Semen Padang," kata asisten pelatih Persipura Jayapura Chrisleo Yarangga di Jayapura, Papua, Jumat (24/10/2014).
Meski tanpa Ruben Sanadi yang terkena sanksi bermain dan pelatih kepala Jacksen F Tiago yang tidak bisa mendampingi tim, namun manajemen dan jajaran pelatih tim telah memasang target menyapu bersih laga kandang terakhir ini.
"Semua pemain siap, kecuali Ruben Sanadi yang telah dapat kartu merah. Sementara untuk Dominggus Fakdawer, manajemen dan pelatih Persipura masih menunggu SK sanksi dari Komdis PSSI," ujar Chrisleo.
Mengenai gaya permaian tim tamu yang berjuluk "Kabau Sirah", Yarangga mengaku jika sudah mengantongi sejumlah kelemahan dan kelebihan skuat asuhan Jafri Sastra itu.
"Semen Padang mempunyai kecepatan dan memiliki pertahanan yang kuat. Kami sudah mempelajari hal itu saat dikalahkan pada laga pertama lalu di Padang dan sudah ada strategi yang dipersiapkan," katanya.
Sementara itu, Fandri Imbiri yang ikut mendampingi Chrisleo Yarangga dalam jumpa pers tersebut mengatakan Ia bersama rekan-rekannya telah siap untuk menghadapi laga esok.
"Saya mewakili rekan-rekan lainnya, sebagai pemain kami telah siap menjalankan arahan dan instruksi pelatih dilapangan. Dan kami siap meraih kemenangan pada laga esok," katanya.
Mengenai pelatih Jacksen F Tiago yang tidak lagi mendampingi tim, Fandri yang baru melepas masa lajangnya itu pada tengah bulan ini menyatakan tidak terpengaruh.
"Kami masih punya pelatih, ada Pak Chris, Pak Lessa, Pak Fabio dan Pak Mettu. Kami tahu hanya bermain dan memberikan yang terbaik buat tim," katanya.
Pada laga perdelapan final putaran pertama, Persipura berhasil dikalahkan Semen Padang dengan skor 0-1 di Stadion Haji Agus Salim, Sumatera Barat.
Untuk klasemen sementara, Semen Padang berada di peringkat pertama dengan mengemas sembilan poin dari empat kali bertanding dengan tiga kali meraih kemenangan dan sekali kalah.
Sementara, tim Persipura Jayapura dari empat kali berlaga, baru mengemas enam poin dari dua kali menang dan dua kali kalah. (Antara)
Tag
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Pelah Calvin Verdonk Marah-marah: Tidak Ada Gunanya
-
Alasan Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA 4 Pertandingan Tak Boleh Bela Timnas Indonesia
-
Rumor Panas! Guardiola Minta Man City Rekrut Vinicius Jr, Siapkan Mahar Rp2,6 T
-
Kenapa Adam Alis Cs Disetop Polisi usai Antar Persib Permalukan Selangor FC?
-
Here We Go! Alexander Isak Pulih dari Cedera, Siap Robek Gawang Man City
-
Cristiano Ronaldo: David Beckham Tampan, tapi Saya Sempurna
-
Hasil Super League: Bhayangkara FC Jinakkan Bali United 2-1, Damjanovic Jadi Pembeda di Lampung
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Prediksi Chelsea vs Wolves:The Blues Siap Balas Dendam di Stamford Bridge
-
Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA, Dilarang Main 4 Laga Bareng Timnas Indonesia