Suara.com - Khalayak pencinta sepakbola khususnya dan netizen pada umumnya, kembali dibuat heboh oleh berita salah satu pesohor sepakbola dunia dari kancah Liga Inggris. Namun kali ini, bukan terkait hubungan asmara, tindak kekerasan atau aksi 'nyeleneh' lainnya, melainkan sesosok pesepakbola kondang yang masuk Islam.
Dia adalah Emmanuel Adebayor, pemain asal Togo, Afrika, yang saat ini berstatus sebagai pemain bernomor punggung 10 di Tottenham Hotspur. Sebagaimana antara lain diberitakan oleh The Telegraph, kabar soal Adebayor yang masuk Islam itu terutama didasari pada sebuah rekaman video baru-baru ini, yang menunjukkan dirinya mengucapkan dua kalimat syahadat.
Dalam video itu, Adebayor tampak duduk bersama sejumlah besar orang lainnya, serta mengucapkan kalimat syahadat secara bersama-sama, dengan dipandu oleh seorang pemuka agama. Pesepakbola berusia 31 tahun mantan bintang Arsenal itu tampak cukup rileks, bahkan kerap menampilkan ekspresi senang, sembari mengenakan baju panjang khas Muslim berwarna putih.
Adebayor sendiri sebelumnya tidak dipastikan beragama apa. Namun berdasarkan sejumlah postingan terbarunya di media sosial Facebook, justru belum lama ini dia masih sempat terlihat akrab bersama pendeta, selain juga tampak terlibat dalam sebuah kegiatan sosial umat Kristiani di negeri asalnya.
Sejauh ini, belum diperoleh keterangan maupun komentar resmi dari Adebayor sendiri mengenai video yang menunjukkan dirinya masuk Islam tersebut. Namun sejumlah besar netizen sudah berkomentar terhadap sosok yang juga pernah memperkuat Manchester City dan Real Madrid (sebagai pinjaman) itu, termasuk dari sesama umat Muslim di akun-akun yang memasang videonya, yang pada dasarnya menyambut baik kabar ini. [Telegraph]
BACA JUGA:
Kebobolan 46 Gol, Tim Sepak Bola Ini Minta Bantuan FIFA
Spekulasi Kepindahan David De Gea ke Madrid Kembali Memanas
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
Terkini
-
Arema FC Terancam Tanpa Dalberto Lawan Persija, Kelelahan Jadi Masalah Utama
-
Timnas Indonesia U-17 vs Brasil U-17 Hari Ini Jam Berapa?
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan Ini, 8-10 November 2025
-
Thailand Tuan Rumah, Kemenpora Ragu Beri Target Juara ke Timnas Indonesia U-23
-
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-12: Real Madrid dan Barcelona Hadapi Laga Tandang Sulit
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Manchester United, Misi Incar Posisi Tiga Besar
-
Jadwal Liga Italia 8-10 November 2025, Laga Krusial Emil Audero dan Jay Idzes
-
Jadwal Liga Inggris Pekan 11: Dua Big Match Panas, Spurs vs MU dan City vs Liverpool
-
Mengaku Tunggu Tawaran dari PSSI, Calon Pelatih Timnas Indonesia: Saya Siap
-
Nomor Punggung 205! Pemain Keturunan Australia-Inggris di Persija U-18 Bikin Publik Penasaran