Suara.com - Gelandang senior Manchester City, David Silva mengaku senang ditempatkan di posisi baru oleh manajer Pep Guardiola dan memuji pelatih asal Catalan Spanyol itu yang dinilainya berhasil membuat City digdaya sejak awal musim ini.
Sejak Guardiola memegang kendali City musim ini, Silva dimainkan lebih ke belakang alih-alih sebagai pengatur serangan di belakang striker seperti di era Manuel Pellegrini.
Melakoni peran baru ini Silva mengaku lebih bebas untuk berkreasi di lapangan tengah dan terbukti di 11 laga musim ini, gelandang berusia 30 tahun itu tampil tak kalah mengesankan dari musim-musim sebelumnya.
Sejauh ini City sudah meraih 10 kemenangan dan hanya sekali seri dalam semua laga yang diikuti musim ini.
"Benar saya bermain lebih ke dalam karena saya harus membantu mengembangkan permainan," kata gelandang asal Spanyol itu, "Tetapi Guardiola juga memberi saya kebebasan untuk menyerang, mendekati kotak penalti lawan, dan menciptakan peluang."
"Dia memberikan saya kebebasan lebih banyak dan saya sangat gembira melakoni peran ini," kata Silva.
"Manajer ingin kami mengendalikan permainan, menciptakan peluang di depan gawang, mengendalikan permainan lawan dengan serangan balik, dan selalu siap untuk mengatasi serangan lawan. Kami bermain bagus dan saya berharap akan terus seperti ini," imbuh dia.
City kini berada di puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris dengan poin 18 dari enam laga. Pada malam nanti City akan ditantang oleh Tottenham Hotspur, yang kini berada di urutan kedua klasemen dengan poin 14. (Goal)
Berita Terkait
-
Klasemen Liga Inggris: Arsenal Semakin Kokoh di Puncak usai Manchester City Imbang
-
Diimbangi Sunderland, Manchester City Tertinggal Empat Poin dari Arsenal
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Pep Guardiola Buka Suara: Perebutan Juara Premier League Musim Ini Bukan Cuma Arsenal dan City
-
Bursa Transfer Januari 2026 Dibuka: Peta Lengkap Rencana 20 Klub Premier League
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Gagal di Piala Afrika 2025, Timnas Gabon Diskors Pemerintah, Staff Teknis Dibubarkan
-
Seleksi Timnas Indonesia U-20 Era Nova Arianto Dinilai Sulit: Banyak Pemain Berkualitas
-
3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Skuad Terbaik Asia 2025
-
Klasemen Liga Inggris: Arsenal Semakin Kokoh di Puncak usai Manchester City Imbang
-
Diimbangi Sunderland, Manchester City Tertinggal Empat Poin dari Arsenal
-
Faktor Kepemilikan Klub, Liam Rosenior Jadi Kandidat Kuat Nakhoda Baru Chelsea
-
Imbang Lawan Leeds United, Liverpool Tertahan di Posisi Empat Klasemen Sementara
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini