Suara.com - Pemain tim nasional U-22 Indonesia Evan Dimas Darmono meminta kepada Luis Milla agar porsi latihannya ditambah. Pemain Bhayangkara FC itu ingin kemampuannya terus terasah.
"Minggu sebelumnya, Evan Dimas minta kepada coach Milla untuk tambah porsi latihan. Di timnas U-19 dulu, dia punya VO2Max yang cukup tinggi, sehingga mau tambah porsi latihan untuk kebutuhannya sendiri," kata Asisten Pelatih Timnas U-22 Bima Sakti di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Senin (8/5/3017).
Keinginan Evan minta porsi latihannya ditambah bisa saja dikabulkan oleh jajaran pelatih. Hanya saja, hal tersebut harus mendapat persetujuan lebih dulu dari Miguel Gandia selaku pelatih fisik di Timnas U-22.
Jika dikabulkan, kemungkinan Evan bakal mendapatkan latihan tambahan yang dia inginkan pada sore hari selama pemusatan latihan. Namun, tidak menutup kemungkinan hal itu bakal dilakukan saat TC berikutnya.
"Bisa saja ditambah pada latihan sore atau juga pada pelatnas selanjutnya. Itu tinggal konsultasi dengan coach Miguel nanti, baiknya bagaimana," ujar Bima.
Sebanyak 26 pemain ikut serta dalam pemusatan latihan 7-10 Mei 2017. Tiga diantaranya merupakan wajah baru yang sebelumnya juga pernah ikut seleksi.
Ketiga pemain itu adalah Marinus Manewar (Persipura Jayapura), Septian David Maulana (Mitra Kukar), dan Yabes Roni ( Bali United). Sebagaimana diketahui, Septian David dipanggil menggantikan Rezaldi Hehanusa yang sedang cidera.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Thomas Frank Fokus Rekor Tandang Tak Terkalahkan Demi Amankan 3 Poin Penting
-
Bintang Bayern Luis Diaz Dilarang Tampil Tiga Pertandingan Liga Champions Usai Kartu Merah
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Wajib Menang! Arsenal Siap Kalahkan Tottenham di Emirates Jaga Puncak Klasemen
-
Fabio Lefundes Siapkan Taktik Rahasia, Borneo FC Bertekad Kalahkan Madura United di Segiri
-
Borneo FC vs Madura United, Ujian Berat Pesut Etam Pertahankan Rekor Sempurna Super League
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya