Suara.com - Ambisi Gennaro Gattuso mencatat debut manis sebagai pelatih AC Milan dibuyarkan Alberto Brignoli. Penjaga gawang Benevento ini mencetak gol di masa injury time untuk memaksa laga berakhir imbang 2-2 di Stadion Ciro Vigorito, Minggu (3/12/2017).
Hasil seri ini jadi yang kedua berturut-turut bagi Milan, dan belum pernah menang dalam tiga laga terakhir di kompetisi Liga Italia.
Sebelumnya, Milan ditahan imbang tanpa gol oleh Torino, 26 November 2017, dan menyerah 1-2 dari Napoli sepekan sebelumnya.
Gattuso dipromosikan manajemen Milan sebagai pelatih utama dari tim primavera Milan. Dia menggantikan Vincenzo Montella yang dipecat, Senin (27/11/2017) lalu.
Sejatinya, Milan unggul lebih dulu lewat gol Giacomo Bonaventura pada menit ke-38. Keunggulan ini bertahan hingga turun minum.
Tuan rumah sempat menyamakan kedudukan saat babak kedua baru berjalan lima menit berkat usaha sang striker, George Puscas.
Namun, tujuh menit berselang, I Rossoneri kembali unggul. Kali ini, giliran Nikola Kalinic yang menjebol gawang Brignoli lewat sundulannya menyambut umpan Bonaventura.
Pada menit ke-75, Milan harus bermain dengan sepuluh pemain setelah bek andalan mereka, Alessio Romagnoli, mendapat kartu kuning kedua.
Petaka bagi Milan hadir di menit kelima tambahan waktu babak kedua. Berawal dari tendangan bebas dari sisi kanan pertahanan Milan, Danilo Cataldi mengirim umpan lambung ke jantung pertahanan lawan.
Baca Juga: Ini Kronologis Dua Polisi Dibacok Geng "Rawa Lele 212"
Brignoli pun menyambut bola yang mengarah kepadanya itu dengan sundulan yang menghujam jala Milan yang dikawal Gianluigi Donnarumma.
Hasil imbang ini membuat Milan tak beranjak dari posisi ketujuh dengan 21 poin. Atau unggul satu poin dari Bologna, Chievo, Atalanta, dan Torino yang sama-sama mengoleksi 20 poin.
Sementara bagi Benevento, hasil imbang ini jadi poin perdana mereka di kompetisi Serie A Italia 2017/18. Sebelumnya, mereka menelan 14 kekalahan berturut-turut dan menjadi juru kunci klasemen.
Berita Terkait
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera
-
Ajax Dapatkan Berlian Mentah Bernama Maximilian Ibrahimovic Putra Zlatan Ibrahimovic
-
McKennie dan Thuram Tegaskan Mentalitas Juventus, Gol Penting tapi Kemenangan Nomor Satu
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Gus Miftah Nongol di Kandang Arsenal, Doakan The Gunners Juara, Chelsea Minggir Dulu
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Bulgaria Ternyata Eks Persipura dan Asisten Skuad Garuda
-
Lawan Kuat dari Eropa! Bulgaria Dikabarkan Bakal Tantang Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Here We Go! Vinicius Resmi Perkuat Dewa United di Putaran Kedua BRI Super League
-
Pemain Timnas Indonesia ini Punya Peran Signifikan dari Win Streak Persib Bandung
-
Pernyataan John Herdman Isyaratkan Buka Jalan Pulang Elkan Baggott ke Timnas Indonesia
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Harapan Eks Striker Persib Zaenal Arief