Suara.com - Real Madrid berhasil meraih kemenangan atas tuan rumah Leganes di leg pertama perempat final Copa del Rey yang digelar di Stadion Butarque, Kamis malam (18/1/2018) waktu setempat.
Madrid yang di laga itu menurunkan pemain lapis kedua butuh waktu hampir 90 menit untuk bisa memastikan kemenangan tipis 0-1 atas Leganes.
Pelatih Zinedine Zidane menurunkan banyak wajah baru di laga itu. Di lini depan misalnya tak ada Cristiano Ronaldo atau Karim Benzema. Alih-alih ia menurunkan Borja Mayora, Lucas Vazquez, dan Marco Asensio.
Sementara di lini tengah ada Marcos Llorente, Daniel Ceballos, dan Mateo Kovacic.
Meski menurunkan skuat lapis kedua, Madrid masih mampu mendominasi laga. Menurut catatan Live Score, Madrid mendominasi penguasaan bola hingga 60 persen, berhasil melepaskan delapan tembakan, yang empat di antaranya cukup membuat penjaga gawang Leganes kewalahan.
Salah satu peluang emas Madrid di laga itu lahir pada menit 33, ketika Kovacic berhasil merebut bola dari bek Leganes di dalam kotak penalti. Sayang, tinggal berhadapan dengan penjaga gawang Nereo Champagne, tembakan Kovacic justru melesat tipis di luar tiang gawang.
Gawang Madrid sendiri sempat terancam kebobolan pada menit 65, setelah sundulan Llorente - yang hendak menghadang umpan dari tendangan bebas - justru mengarahkan bola ke gawang sendiri. Untungnya bola masih menghantam mistar gawang.
Pada menit 74 sekali lagi Madrid nyaris tertinggal, setelah Claudio Beauvue mampu melepaskan tembakan keras dari dalam kontak penalti. Untungnya penjaga gawang Fransisco Casilla masih mampu menepis bola.
Madrid akhirnya berhasil mencetak gol pada menit 89. Gol Madrid dicetak oleh Asensio, yang menyambar umpan silang Theo Hernandez dari sayap kiri. Skor 0-1 bertahan hingga laga usai.
Berita Terkait
-
Arsenal Tertarik untuk Memboyong Arda Guler
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Takut Dikudeta Pemain? Xabi Alonso Ubah Gaya Pendekatan ke Mbappe Cs
-
Real Madrid Tutup Tahun 2025 dengan Kabar Buruk, Xabi Alonso Dituntut Ambil Keputusan Cepat
-
Jalani Operasi Jantung Berisiko, Roberto Carlos Keluar dari Masa Kritis
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik
-
Harga Tiket Selangit Tak Surutkan Minat, Permintaan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Meroket
-
Minat Klub Arab Mulai Meredup, Mohamed Salah Bakal Balik ke Serie A Italia?
-
Mikel Arteta Kirim Kode Keras, Arsenal Bakal Gila-gilaan di Bursa Transfer Januari
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Legenda The Blues Buka Suara: Ada Cerita di Balik Layar
-
FC Utrecht Gantung Nasib 2 Penggawa Timnas Indonesia
-
Hal-hal yang Membuktikan Timnas Indonesia Berada di Level Berbeda Sepanjang 2025
-
Hasil Drawing 16 Besar, Frans Putros: Bagus Bertemu Ratchaburi FC
-
Gelandang Kendal Tornado FC Ingin Ulangi Cerita Manis di Stadion Sriwedari
-
Sunderland 'Raja Seri' Premier League? Raksasa Sekelas City pun Dipaksa Gigit Jari!