Suara.com - Timnas Indonesia U-16 berhasil lolos ke semifinal turnamen Jenesys usai mengalahkan Kamboja di pertandingan keduanya. Pada laga yang berlangsung di Yamazakura Kirishima Prefektur Miyazaki General Athletic Park, timnas U-16 menang telak dengan lima gol tanpa balas, Jumat (9/3/2018).
Namun, menang besar dan keberhasilan anak-anak asuhnya mengantongi tiket semifinal, tampaknya belum memuaskan hasrat sang pelatih, Fakhri Husaini. Pasalnya, menurut Fakhri, Sutan Zico dan kawan-kawan bisa memetik kemenangan lebih dalam pertandingan tersebut.
Salah satu hal yang menjadi perhatian Fakhri adalah penyelesaian akhir di depan gawang lawan. Mantan pelatih Persela Lamongan menyayangkan banyaknya peluang yang terbuang hanya lantaran penyelesaian akhir yang kurang bagus.
"Pertandingan tadi cukup bagus buat kami dan sangat menarik. pemain-pemain sayap kamboja yang memiliki kecepatan bisa merepotkan pertahanan kami. Tapi beruntung kami bisa meraih gol cepat dan bisa menaikan mental bertanding anak-anak," kata Fakhri usai pertandingan.
"Namun masih ada beberapa catatan bagi saya setelah melihat penampilan anak-anak. Mereka masih sering kehilangan bola di daerah sendiri. Selain itu di pertandingan ini sebenarnya kami memiliki banyak peluang namun anak-anak belum bisa memaksimalkan peluang tersebut menjadi gol," tambahnya.
Di partai semifinal, tim berjuluk Garuda Asia akan melawan Jepang U-16. Pertandingan tersebut akan digelar pada Minggu (11/3/2018).
Berita Terkait
-
2 Pelatih Lokal Sebelum Nova Arianto yang Bawa Timnas Indonesia Gacor di Piala Asia U-17
-
Beri Selamat untuk Timnas Indonesia U-17, Fakhri Husaini Singgung Pemain Naturalisasi?
-
Prestasi Fakhri Husaini, Sebut Lolos Piala Dunia U-17 Sekarang Lebih Mudah daripada Zamannya
-
Fakhri Husaini dan De Javu Shin Tae-yong Panaskan Semifinal PON 2024
-
Perak Angkat Besi Thailand di Olimpiade Jadi Pembuka Jalan Fakhri Husaini ke Eropa?
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jelang Persebaya vs Arema FC, Jose Gomes: Ini Derbi Terbesar yang Sesungguhnya!
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini