Suara.com - Melakoni laga kelima, Sriwijaya FC berhasil membawa pulang satu poin. Bertandang ke Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (22/4/2018), tim berjuluk Laskar Wong Kito menahan imbang tuan rumah Persebaya Surabaya dengan skor 1-1.
Menanggapi hasil di laga kelimanya di gelaran Liga 1, pelatih Rahmad Darmawan mengaku cukup puas. Meski bermain di bawah tekanan fans Persebaya, timnya berhasil menggondol pulang poin.
"Alhamdulillah dapat 1 poin, walau sulit menghadapi pertandingan seperti ini," ujar pelatih yang akrab disapa RD saat dihubungi suara.com.
RD mengakui jika di awal pertandingan, anak-anak asuhnya sempat gugup hingga gawangnya mampu dijebol tuan rumah di menit ke-11. Namun, seiring dengan waktu, para penggawa Laskar Wong Kito lebih bisa fokus dan mulai mengimbangi permainan tim berjuluk Bajul Ijo.
"Memang ada sedikit nervous di 15 menit pertama tapi semua keseluruhan bermain bagus dan fight. Saya tidak pernah menargetkan main imbang. Yang kami inginkan kemenangan makanya sejak awal saya instrusikan bermain menyerang," tegasnya.
Dalam pertandingan tersebut, Persebaya Surabaya gagal memanfaatkan keunggulan yang diraih lewat gol David da Silva di menit ke-11.
Tertinggalsatu gol, Sriwijaya FC terus menekan. Alhasil, upaya keras anak-anak asuh RD mampu membatalkan kemenangan Bajul Ijo di menit 45 lewat gol Alberto Goncalves, memanfaatkan umpan Yuu Hyun-koo.
Di babak kedua, pertandingan berjalan cepat dan terbuka sejak menit awal. Memasuki menit ke-61, mendapat peluang emas untuk mengubah papan skor lewat titik penalti.
Baca Juga: Goncalves Batalkan Kemenangan Persebaya di Gelora Bung Tomo
Akan tetapi David da Silva yang maju sebagai algojo, gagal memanfaatkan peluang emas tersebut. Bola yang disepaknya dari titik putih dimentahkan tiang gawang.
Berbagi satu poin, Persebaya masih tertahan di peringkat enam klasemen dengan raihan delapan poin. Sementara Sriwijaya FC beranjak ke posisi 10 dengan koleksi enam poin. [Andhiko Tungga Alam]
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Reaksi Emil Audero Usai Gawangnya Dibobol Lima Gol Saat Lawan Juventus
-
Wayne Rooney Buka Peluang Kembali ke Manchester United, Siap Gabung Staf Michael Carrick
-
Tak Kejar Gelar? John Herdman Ungkap Misi Sebenarnya di Piala AFF 2026
-
Kenapa John Herdman Tolak Honduras dan Pilih Indonesia? Singgung Soal Liga Profesional
-
Tak Takut Dicaci! John Herdman Siap Dihantam Tekanan Suporter Indonesia
-
Jay Idzes Jadi Kunci! Ini Misi Awal John Herdman di Timnas Indonesia
-
Kontroversi 5 Gol Juventus ke Gawang Emil Audero: Penalti Dianulir dan Kartu Merah Pelatih Cremonese
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia