Suara.com - Gianluigi Buffon mengakhiri karirnya bersama Juventus dengan manis. Ia melakoni laga terakhirnya bersama Juventus dengan mengalahkan Hellas Verona 2-1 dan juga merayakan gelar Scudetto.
Juventus telah mengunci gelar juara Liga Italia pekan lalu usai bermain imbang tanpa gol dengan AS Roma. Skuat besutan Massimiliano Allegri merayakan pemberian trofi Scudetto di laga terakhir musim ini usai mengalahkan Verona.
Namun, Gianluigi Buffon menjadi pusat perhatian saat Juventus menjamu Verona di Allianz Stadium, Sabtu (19/5/2018). Pasalnya, ini merupakan laga terakhirnya bagi kiper berusia 40 tahun ini setelah 17 tahun membela Juventus.
Buffon sejauh ini belum mengumumkan apa rencananya setelah meninggalkan Juventus karena belum ada pengumuman pensiun dari dirinya. Buffon akhirnya menyelesaikan karirnya di Juventus setelah digantikan di menit ke-63, oleh Carlo Pinsoglio.
Ia memberikan salam perpisahan kepada rekan setimnya dan juga pada suporternya. Pada laga itu, Juve meraih kemenangan lewat gol Daniele Rugani dan Miralem Pjanic di babak kedua. Sedangkan satu gol balasan dicetak oleh Alessio Cerci.
Dengan kemenangan tersebut Juventus menutup musim ini dengan meraih total 95 poin. Sementara Buffon yang bergabung di Juventus dari Parma pada 2001, telah ikut menyumbangkan 19 trofi domestik selama karirnya di Turin. (Scoresway)
Berita Terkait
-
AC Milan Siapkan Manuver Besar Gaet Robert Lewandowski tapi Mr The Body Ragu
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
-
Adu Strategi Real Madrid vs Barcelona Demi Rekrut Bintang Muda Turki
-
Keren! Anak Gianluigi Buffon Cetak Hat-trick Saat Italia Gulung Ceko 6-1
-
Juventus Incar 3 Pemain Gratisan, Chelsea dan Liverpool Siap Jadi Penghalang
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Bebas Sanksi, Pulga Vidal Siap Mati-matian untuk PSIM Yogyakarta
-
Butuh 8 Tahun untuk Arsenal Sadar, Putus Kerja Sama dengan Sponsor Bermasalah
-
Viral! Belum Kick-Off, Skuat Jepang U-17 Sudah Dipukuli Pemain Korea Utara
-
Gagal Transfer, Cedera Setahun, Twente Kini Ingin Damai dengan Mees Hilgers
-
Bojan Hodak Nilai Dewa United Tim Kuat
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Sindiran atau Sadar Diri? Harry Kane Tak Yakin Bisa Raih Ballon d'Or Meski Cetak 100 Gol
-
Legenda Belanda Klaim Lamine Yamal Bisa Lampaui Lionel Messi
-
Air Mata Andy Robertson Kenang Diogo Jota Usai Antar Skotlandia Lolos ke Piala Dunia 2026
-
Arsenal Terancam Kehilangan Gabriel Magalhaes Dalam Waktu Lama, Arteta Bakal Lakukan Apa?