Suara.com - Arturo Vidal bersiap untuk bergabung dengan Barcelona. Gelandang internasional Chile ini pun mengucapkan terima kasih kepada Bayern Munich yang telah setuju melepasnya untuk mencari tantangan baru di Barcelona.
Vidal meninggalkan Bayern setelah klub Bundesliga tersebut telah melakukan kesepakatan dengan Barcelona dengan transfer yan dikabarkan sekitar 20 juta euro. Pemain berusia 31 tahun itu dikontrak tiga tahun di Barcelona. '
Kini Arturo Vidal tinggal melakukan tes medis guna menyelesaikan kepindahannya ke Barcelona. Ia pun mengucapkan salam perpisahan kepada Bayern dan juga fansnya setelah tiga tahun merumput di Munich.
"Terima kasih kepada Bayern FC dan semua fans," kata Vidal dalam pernyataan singkat di situs web resmi klub juara Bundesliga tersebut.
"Saya sangat menikmati waktu di Munich. Saya ingin berterima kasih kepada klub karena memberi saya kesempatan lain untuk menghadapi tantangan baru di Barcelona."
Vidal bergabung dengan Bayern dari Juventus pada 2015 setelah mengalami kekalahan di final Liga Champions dari Barcelona. Dia telah membantu Bayern Munich memenangkan tiga gelar Bundesliga selama karirnya di sana.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Arturo selama tiga tahun yang luar biasa atas nama FC Bayern," kata kepala eksekutif klub Bayer Munich Karl-Heinz Rummenigge.
"Kami merayakan sukses besar selama waktu ini, dan Arturo memiliki andil yang signifikan dalam hal itu. Dia selalu menjadi yang terdepan dalam pertandingan penting, kami selalu bisa mengandalkannya," ujarnya Rummenigge. (Scoresway)
Berita Terkait
-
Martin Odegaard Berpeluang 'Comeback', Arsenal Siap Hadapi Bayern Munich di Liga Champions
-
Lamine Yamal Dibuat Mati Kutu, Legenda MU Puji Setinggi Langit Marc Cucurella
-
Pelatih Chelsea Puas Bisa Hajar Barcelona dengan Skor 3-0
-
Arsenal vs Bayern Munich: Vincent Kompany Siap Ladeni Taktik Mikel Arteta
-
Chelsea Lumat Barcelona 3-0, Thierry Henry Samakan Estevao dengan Ryan Giggs
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Sedang On Fire, Gelandang Naturalisasi Singapura Klaim Sudah Kantongi Kekuatan Persib Bandung
-
Cuma Butuh Imbang, Marc Klok Tegaskan Ingin Bungkam Lion City Sailors
-
Jaga Peluang ke 16 Besar, Lion City Sailors Targetkan Kemenangan atas PersibBandung
-
Coventry City Kian Tak Terbendung di Bawah Frank Lampard, Mantap di Puncak Championship
-
Prediksi Real Madrid vs Olympiakos: Los Blancos Dihantui Kutukan Yunani
-
Dulu Pahlawan di 2023, Kini SEA Games 2025 Para Bintang Timnas Indonesia Bisa Ulangi Cerita Indah?
-
Martin Odegaard Berpeluang 'Comeback', Arsenal Siap Hadapi Bayern Munich di Liga Champions
-
Rekam Jejak Kehebatan Indra Sjafri Jelang SEA Games 2025, Sang Raja Kelompok Usia di Asia Tenggara
-
Membedah Formasi Andalan Giovann van Bronckhorst, Cocok untuk Timnas Indonesia?
-
Bojan Hodak Bicara Peluang Eks Timnas Italia U-21 Tampil Lawan Lion City Sailors