Suara.com - Persib sukses mempertahankan posisi di puncak klasemen sementara setelah menang 2-0 atas Arema FC pada laga pekan ke-21 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Kamis (13/9/2018) petang.
Kemenangan ini membuat Persib kembali menjauh dari pesaing terdekatnya. Persib kini mengumpulkan 38 poin dari 21 pertandingan, unggul tiga angka atas Bhayangkara FC dan Bali United yang menempel di peringkat dua dan tiga.
Kemenangan ini juga sangat berarti bagi tim asuhan Roberto Carlos Mario Gomez, karena mengakhiri rekor tak pernah menang dari Arema FC dalam enam laga terakhir di kompetisi resmi.
Jalannya Pertandingan
Di hadapan puluhan ribu Bobotoh, Persib mencoba menekan tim tamu sejak menit pertama melalui pergerakan Agung Mulyadi di sisi kanan dan Ghozali Siregar di sayap kiri. Tapi usaha ini kerap gagal di awal-awal pertandingan.
Persib mendapat kans mencetak gol di menit 30 ketka Ezechiel N'Douassel melepaskan tandukan menyambut umpan lambung Oh In-Kyun. Tetapi bola masih melenceng tipis di sisi gawang Arema FC yang dikawal kiper Utam Rusdiana.
Seisi GBLA akhirnya bergumuruh di menit 43. Atep yang baru masuk menggantikan Agung yang cedera, menyambar bola liar di dalam kotak. Sepakan kaki kiri sang winger senior membawa Persib unggul 1-0.
Berselang tiga menit, Ezechiel kembali mendapat peluang emas. Berdiri di tiang jauh, Ezechiel menanduk bola, tapi kali ini sundulan striker asal Chad itu membentur tiang gawang. Hingga babak pertama berakhir, Persib masih unggul 1-0.
Di babak kedua, agresivitas kedua tim sedikit menurun. Namun, Persib relatih masih menguasai pertandingan. Di kubu lawan, Arema FC masih kesulitan menciptakan peluang.
Gol kedua Persib akhirnya tercipta di menit 63. Bojan Malisic lepas dari kawalan dan menyambar bola hasil sepakan Ghozali yang membentur tiang. Sambil menjatuhkan badan, Malisic melepaskan tembakan yang membuat skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Maung Bandung.
Unggul dua gol, Persib tak mengendurkan serangan. Persib coba mencari gol ketiga di laga ini. Pergantian positif pun dilakukan dengan memasukkan Patrich Wanggai menggantikan Ghozali.
Namun hingga pertandingan berakhir, skor 2-0 untuk keunggulan Persib tak berubah.
Susunan Pemain
PERSIB XI: M. Natshir F. Mahbuby, Supardi (C), Victor Igbonefo, Bojan Malisic, Ardi Idrus, Agung Mulyadi (43'), Dedi Kusnandar, Oh Inkyun, Ghozali Siregar (88'), Jonathan Bauman (82'), Ezechiel N'Douassel.
Cadangan: I Made Wirawan, Indra Mustafa, Tony Sucipto, Atep (43'), Eka Ramdani, Hariono (82'), Patrich Wanggai (88').
Berita Terkait
-
Malaysia Jadi Rumah Kedua, Bojan Hodak: Saya Ingin Meraih Kemenangan di Selangor
-
Bojan Hodak Sebut Pemain Serba Bisa Timnas Indonesia Adalah Rekrutan Terbaik Persib
-
Persib Tandang Lawan Selangor FC: Jadi Adu Gengsi Bojan Hodak vs Christophe Gamel
-
Fakta Unik! Statistik GPS Buktikan Eliano Reijnders Paling Rajin Lari 10 Km Tiap Bela Persib Bandung
-
Eliano Reijnders Semakin Gacor di Persib, Pelatih Kroasia Geleng-geleng
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Aspire Zone Bergemuruh! Pelatih Zambia Kagum dengan Suporter Timnas Indonesia U-17
-
Arsenal Menggila di Liga Champions! Rekor 122 Tahun Pecah!
-
Lupakan Kekalahan Zambia, Mathew Baker Tegaskan Siap Tempur Lawan Brasil
-
Rooney Sindir Van Dijk, Kapten Liverpool Balas dengan Elegan Usai Kalahkan Real Madrid
-
Real Madrid Tumbang di Anfield, Xabi Alonso: Kami Coba Bertahan tapi Liverpool Terlalu Kuat
-
Media Belanda: Karier Mees Hilgers Tragis
-
Pelatih Brasil Pantang Remehkan Timnas Indonesia U-17, Kenapa?
-
Pelatih Jay Idzes Murka: Kalau Lu Nggak Tampil Maksimal Maka Akan...
-
Dirumorkan ke Timnas Indonesia, Roberto Donadoni Resmi Gabung Klub Italia
-
Timnas Indonesia Satu Grup dengan Irak dan Korea Selatan di Piala Asia Futsal 2026