Suara.com - Partai seru antara Lazio kontra AC Milan mewarnai pekan alias giornata ke-13 Liga Italia 2018/2019. Kemenangan yang tadinya sudah ada di depan mata AC Milan, harus buyar setelah Lazio mencetak gol di menit 90+4 yang membuat laga di Stadio Olimpico berkesudahan 1-1, Senin (26/11/2018) dini hari WIB.
AC Milan unggul dulu atas Lazio, setelah bek tengah tuan rumah, Wallace membuat gol bunuh diri di menit 77. Namun, winger Joaquin Correa berhasil membawa Lazio setidaknya mengamankan satu poin dari partai ini, usai mencetak gol di detik-detik akhir laga.
Kubu AC Milan sendiri pantas bersedih usai kemenangan mereka 'dirampok'. Pasalnya klub berjuluk Rossoneri itu akan melewati Lazio di papan klasemen sementara andai bisa mengalahkan Lazio dini hari tadi.
Namun berkat hasil imbang ini, AC Milan besutan Gennaro Gattuso masih tertahan di peringkat kelima dengan 22 poin dari 13 pertandingan. Sementara itu Lazio bertahan di posisi keempat dengan mengoleksi 23 poin.
Sehari sebelumnya, Juventus terus menunjukkan superioritas mereka di Liga Italia 2018/2019 usai menundukkan SPAL 2-0 di Allianz Stadium.
Cristiano Ronaldo kembali meregister gol untuk Juventus, sementara satu gol Juventus lainnya ke gawang SPAL dicetak Mario Mandzukic.
Khusus Ronaldo, sang megabintang kini telah menyumbangkan 10 gol plus enam assist untuk Juventus dari 16 pertandingan di semua kompetisi pada musim 2018/2019 ini.
Juventus pun kukuh di puncak klasemen sementara dengan raihan 37 poin dari 13 laga, hasil dari 12 kemenangan dan hanya sekali imbang!
Juventus pun kini unggul delapan poin dari pesaing terdekat mereka, Napoli yang ada di peringkat kedua. Ini setelah Partenopei -julukan Napoli- ditahan imbang tanpa gol tamunya, Chievo di Stadio San Paolo, Minggu (25/11/2018) malam WIB.
Baca Juga: Hasil Lengkap Jornada ke-13 Liga Spanyol dan Klasemen
Hasil lengkap giornata ke-13 Liga Italia 2018/2019:
Sabtu (24/11/2018)
Udinese 1-0 AS Roma
Minggu (25/11/2018)
Juventus 2-0 SPAL
Inter Milan 3-0 Frosinone
Berita Terkait
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Atalanta Resmi Pecat Ivan Juric, Apa Alasannya?
-
Hajar Atalanta, Pelatih Sassuolo Minta Jay Idzes dkk Pertahankan Konsistensi
-
Bangga! Statistik Membuktikkan, Jay Idzes Tembok Kokoh di Sassuolo
-
Kata-kata Emil Audero Kecewa Cremonese Kalah dari Pisa Meski Dominan di Liga Italia
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Profil Timur Kapadze, Calon Pelatih Timnas Indonesia Berhasil Bawa Uzbekistan ke Piala Dunia 2026
-
Bahrain Batal, Timnas Indonesia Ogah Lawan Tim Asia Tenggara Jelang SEA Games 2025
-
Gaji Timur Kapadze Jauh Lebih Kecil dari Kluivert dan STY, Tidak Ada Separuhnya!
-
Timur Kapadze Tunggu Tawaran Timnas Indonesia
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026