Suara.com - Manchester City terus menjaga asanya untuk menjuarai Liga Primer Inggris musim 2018/19 setelah mengalahkan Wolverhampton dengan skor 3-0 pada Senin malam (14/1/2019). Berkat kemenangan itu City terus menempel Liverpool yang kini menguasai klasemen sementara Liga Primer.
City kini mengoleksi poin 53 dari 22 laga, terpaut empat angka dari Liverpool yang berada di urutan pertama klasemen.
Bermain di Stadin Etihad, City berhasil menang mudah dan menyarangkan tiga gol ke gawang tamunya. Menurut catatan Livescore, City memiliki 75 penguasaan bola dan melepaskan 15 tembakan di laga tersebut. Wolverhampton hanya mampu melepaskan satu tembakan, itu pun melenceng dari gawang tuan rumah.
Gol pertama tim besutan Pep Guardiola di laga itu sudah tercipta di menit 10 lewat aksi Gabriel Jesus, yang memanfaatkan umpan tarik cantik Leroy Sane.
Pada menit 15 City nyaris menggandakan keunggulan jika saja tembakan David Silva tak dihalau oleh penjaga gawang Rui Patricio.
Terus ditekan, Wolverhampton justru membuat blunder pada menit 19 setelah Willy Boly diusir wasit karena melanggar Bernardo Silva.
Menghadapi 10 pemain, City makin merajalela. Pada menit 38 tuan rumah sudah unggul 2-0, setelah Jesus mencetak gol lewat titik penalti. Hadiah itu diperoleh setelah Raheem Sterling dilanggar di dalam kotak penalti.
Gol ketiga City di pertandingan itu tercipta di menit 78 dan dicetak oleh bek Wolverhampton, Conor Coady. Gol berawal dari umpan Kevin De Bruyne yang membentur Coady dan mengecoh Patricio.
Skor 3-0 tak berubah hingga laga akhirnya usai.
Berita Terkait
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
Momen Manchester City Hajar Exeter 10 Gol, Ada Peran Pemain Keturunan Maluku
-
Hasil Piala FA: Deretan Fakta Usai Manchester City Pesta 10 Gol, Rekor Liverpool Pecah
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Tak Takut Dicaci! John Herdman Siap Dihantam Tekanan Suporter Indonesia
-
Jay Idzes Jadi Kunci! Ini Misi Awal John Herdman di Timnas Indonesia
-
Kontroversi 5 Gol Juventus ke Gawang Emil Audero: Penalti Dianulir dan Kartu Merah Pelatih Cremonese
-
John Herdman: Timnas Indonesia Layak Naik Kelas
-
Kata-kata Pertama John Herdman Usai Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
-
Resmi Diperkenalkan Erick Thohir, Ini Ambisi Besar John Herdman Bersama Timnas Indonesia
-
Pesta 5 Gol ke Gawang Emil Audero, Spalletti Sebut Juventus Belum Selevel dengan Inter
-
PSSI Resmi Umumkan John Herdman Sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Fakta Baru: Pemain Real Madrid Terkejut, Xabi Alonso Didepak Tanpa Pemberitahuan Internal
-
Emil Audero Jadi Bulan-bulanan Juventus: Lawan Kami Superior