Suara.com - Persija Jakarta kini membutuhkan sosok bek asing setelah ditinggal oleh Jaimerson Xavier yang bergabung ke Madura United. Persija pun kini dikaitkan dengan Jasmine Mecinovic yang merupakan kerabat dekat Marko Simic.
Hal itupun diakui oleh Marko Simic. Pemain asal Kroasia itu mengatakan bahwa Direktur Utama Persija Gede Widiade meminta saran kepadanya soal bek tangguh untuk musim 2019.
Simic pun menyarankan Mecinovic untuk dites oleh Persija. Sebab, Simic sudah mengetahui kualitas yang dimiliki oleh pemain asal Makedonia itu.
"Ya ada pembicaraan dengan Pak Gede tentang ini. Dia bertanya kepada saya apakah saya punya rekomendasi bek yang bagus. Dan saya katakan ada pemain yang juga teman saya di Malaysia dan dia pemain yang sangat bagus," kata Simic di lapangan PS AU Halim Perdanakusuma, Rabu (16/1/2019).
"Dia sangat tinggi mungkin seperti (Willian) Pacheco, sekitar 195 cm, berkaki kiri, di mana saat ini sulit mencari pemain bertahan dengan postur tinggi yang bermain dengan kaki kiri yang baik," tambahnya.
Simic pernah satu tim dengan Mecinovic saat memperkuat Melaka United. Namun, belum dipastikan sang pemain bakal bergabung dengan Persija atau tidak.
Sebab, Simic mengaku Gede Widiade juga punya opsi pemain lain. Namun, Simic berharap Mecinovic yang akan direkrut lantaran sudah tahu kualitasnya.
"Ia (Mecinovic) pemain bagus dan sudah bermain di tim nasional Makedonia. Saya pikir kalau dia ke sini dia akan sangat membantu kami. Tapi, Pak Gede punya dua opsi saya rasa, satu lagi dari Brasil yang mungkin akan datang lebih dulu," tambahnya.
"Saya berharap teman saya bisa mendapatkan kesempatan karena buat saya itu akan lebih memudahkan ketika saya memiliki orang yang bisa mendukung permainan saya sehingga saya bisa bermain lebih baik," pungkas Marko Simic.
Baca Juga: Juventus Vs AC Milan, Perburuan Rekor Piala Super Italia di Arab Saudi
Berita Terkait
-
Nonton Persib Bandung vs Persija Jakarta, John Herdman Sampai Geleng-geleng
-
Persib Libas Persija! Umuh Muchtar: Ini Kemenangan yang Ditunggu Bandung
-
Persija Jakarta Bereaksi Usai Allano Lima jadi Korban Rasisme
-
Allano Lima Dihujani Rasisme Usai Derbi Persija vs Persib, Winger Macan Kemayoran Kirim Pesan Kuat
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat