Suara.com - Belum melakukan aktivitas pembelian di bursa transfer Januari 2019 ini, bahkan sebenarnya sejak musim panas lalu, Tottenham Hotspur justru resmi melepas satu pemainnya, Kamis (17/1/2019) WIB. Tottenham mengonfirmasi penjualan gelandang Mousa Dembele ke klub Liga Super China, Guangzhou R&F.
Tottenham memastikan penjualan Dembele ini melalui laman resmi mereka. Meski tak mengungkap berapa biaya transfer yang mereka terima dari klub China tersebut, laman Transfermarkt menyebut jika Guangzhou R&F harus membayarkan 12,45 juta euro untuk mendapatkan servis Dembele.
Sebagai informasi, Dembele bergabung ke Tottenham pada 2012 silam dari Fulham. Gelandang internasional Belgia berusia 31 tahun itu tercatat telah tampil 250 kali untuk Tottenham di semua kompetisi, dengan torehan 10 gol.
Saat ini, dan bisa dibilang di sebagian besar musim ini, Dembele praktis diganggu cedera engkel dan tercatat baru 13 kali membela Tottenham di semua kompetisi, dengan baru menorehkan satu assist.
Ditambah dengan melimpahnya gelandang sentral berkualitas top yang dimiliki Spurs saat ini, mulai dari Dele Alli, Christian Eriksen, Moussa Sissoko, Harry Winks, Eric Dier, Victor Wanyama, hingga youngster Oliver Skipp, nampaknya membuat manajemen klub ikhlas melepas Dembele di pertengahan musim 2018/2019 ini.
Berita Terkait
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Legenda Chelsea Ledek Tottenham Kena Prank, Keluarkan Rp1,1 T untuk Rekrut Pemain Gagal
-
Chelsea Tekuk Tottenham! 5 Fakta Kemenangan The Blues di Derby London
-
Ada DNA Setan Merah di Pemain Tottenham, Manchester United Wajib Beli!
-
MU Siap Rebut Wonderkid Brasil dari Chelsea, Harganya Capai Rp760 Miliar
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Calvin Verdonk Main Solid, Tapi Lille Tumbang dari Slavia Praha
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut