Suara.com - Duel klasik di final Piala Presiden 2019 akan tersaji antara Persebaya Surabaya kontra Arema FC. Duel tim syarat gengsi ini dipastikan bakal menarik untuk disaksikan.
Final Piala Presiden 2019 akan berlangsung dalam dua leg. Yaitu leg pertama di Stadion Gelora Bung Tomo, markas Persebaya pada 9 April mendatang dan kandang Arema FC pada 12 April di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Mengingat pertandingan ini diprediksi akan sengit, panitia Piala Presiden 2019 berjanji akan membuat jalannya laga berjalan lancar. Meski kedua suporter, Bonek dari Persebaya dan Aremania yang merupakan suporter Arema tidak akur sama lain.
"Kami seluruh panitia sudah menyiapkan sebaik-baiknya (pengamanan laga final) dan harapan kami Piala Presiden berjalan aman dan lancar," kata wakil ketua strering committee Piala Presiden 2019, Brigjen Pol. Lotharia Latief dalam rilis yang diterima suara.com.
"Kami seluruh panitia baik SC dan OC (Organizing Committe) dan aparat keamanan akan siap untuk mengamankannya. Saya menghibau juga kepada para suporter, pemilik klub, pemain, wasit, dan semuanya juga mendukung," ia menambahkan.
Lebih lanjut, Latief berharap Piala Presiden edisi keempat ini berakhir dengan indah. Ia juga ingin agar kedua tim bermain dengan sportif.
"Semua pihak harus bersikap fairplay dan juga sportif. Kita semua harus mengakhiri ini (partai final Piala Presiden 2019) dengan indah," pungkasnya.
Persebaya lolos ke final setelah mengalahkan Madura United dengan agregat 4-2. Sementara Singo Edan --julukan Arema-- melaju ke partai final setelah membantai Kalteng Putra dengan agregat 6-0.
Berita Terkait
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Link Live Streaming Persebaya vs Malut United: Debut Manis atau Pahit Tavares?
-
Persebaya Surabaya Resmi Rekrut Bruno Paraiba dan Jefferson Silva Perkuat Lini Serang
-
Persebaya Dijuluki Kuburan Pelatih, Bernardo Tavares Justru Merasa Tertantang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Hasil Derby Manchester: Debut Manis Carrick, Manchester United Menang Mutlak Atas City
-
Bukan Sekadar Bagi Hadiah, Ini Tujuan Kevin Diks untuk Suporter Timnas Indonesia
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Manchester City dan Chelsea Saling Sikut untuk Rekrut Pemain Keturunan Filipina
-
Zidane Ungkap Kunci Taklukan Ruang Ganti Real Madrid: Pelatih Wajib Diterima Pemain
-
Patrick Kluivert Gagal Dapat Kerjaan Baru, Tunisia Jatuhkan Pilihan kepada Sabri Lamouchi
-
Tak Gentar Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Vietnam Tegaskan Status Juara Bertahan
-
Sesaat Lagi Kick Off! Link Streaming dan Susunan Pemain Manchester United vs Manchester City
-
Kabar Duka dari Serie A Italia: Presiden Fiorentina Meninggal Dunia
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Yunani?