Suara.com - Jelang melakoni laga perdana di ajang Liga 1 2019, yakni menghadapi tuan rumah Barito Putera pada Senin (20/5/2019) malam, pelatih Persija Jakarta, Ivan Kolev mengonfirmasi akan mengembalikan Bruno Matos ke posisi aslinya.
Ya, posisi Bruno Matos akan kembali seperti semula. Pemain berusia 28 tahun itu akan kembali menempati posisi playmaker alias gelandang serang di starting eleven Persija.
Kembalinya Marko Simic ke skuat Persija jadi alasan Ivan Kolev mengembalikan Bruno Matos ke posisi aslinya.
Seperti diketahui, Simic menghilang dari skuat Persija dalam beberapa bulan terakhir karena tersandung kasus pelecehan seksual di Australia. Namun, striker asal Kroasia itu kini telah kembali ke skuat Macan Kemayoran jelang bergulirnya Liga 1 2019.
Selama ketidakhadiran Simic di lapangan, Bruno Matos pun kerap diplot Kolev sebagai false nine ataupun second striker dalam beberapa laga terakhir Persija, baik di Piala Presiden maupun Piala AFC 2019.
Tidak maksimalnya performa para penyerang Persija yang dipercaya mengisi posisi Simic membuat Bruno Matos dipaksa menjadi juru gedor utama tim.
Namun dengan kembalinya Simic, kini Bruno Matos pun kembali ke posisi aslinya.
"Bruno pasti kembali ke posisi aslinya dia. Kita semua tahu, Bruno bisa bermain di tengah, sayap, ataupun penyerang. Namun Simic telah kembali, Bruno akan kembali ke posisi aslinya," tutur Kolev.
Kolev sendiri menilai jika Bruno Matos sejatinya cukup sukses dalam melakoni perannya sebagai penyerang, untuk menutup lubang yang ditinggalkan Simic.
Baca Juga: Gemilang Bersama Ajax, Bayern Proyeksikan Ziyech sebagai Suksesor Robben
Ini terbukti dari statistik golnya. Di ajang Piala Presiden 2019, Bruno Matos berhasi melesakkan lima gol. Sementara di Piala AFC 2019, pemain berdarah Brasil itu secara luar biasa sanggup mencetak tujuh gol dari enam pertandingan di babak penyisihan grup.
"Dia selalu kerja untuk tim. Di dua pertandingan terakhir, kita lihat bagaimana permainan Bruno. Dia bermain untuk tim dan berusaha selalu kasih yang terbaik. Dia sangat serius," pungkas pelatih berpaspor Bulgaria tersebut.
Berita Terkait
-
Klasemen Super League: Belum Terkalahkan, Borneo FC Kokoh di Puncak
-
Kekalahan Persija Jakarta dari Borneo FC 1-3, Mauricio Souza Minta Pemain Bekerja Lebih Keras
-
Persija Tumbang 1-3 dari Borneo, Mauricio Souza Bongkar Blunder Ridho hingga Jordi Amat
-
Kata-kata Pelatih Persija Usai Timnya Dihabisi Borneo FC
-
Mauricio Souza Kritik Keras Kinerja Wasit Setelah Persija Takluk 1-3 Lawan Borneo FC
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
Terkini
-
Pemain Keturunan Bermarga Sitorus Bersinar di Liga Australia, Tanpa Naturalisasi Bisa Bela Timnas
-
Alasan Klub 'Saudara' Manchester City Beri Kontrak Profesional ke Wonderkid Timnas Indonesia
-
Disambut bak Pahlawan di Stamford Bridge, Jose Mourinho Malah Bilang Begini
-
H-8 vs Arab Saudi, Pemain Keturunan Rp 13,91 Miliar Cedera, Timnas Indonesia Makin Kritis
-
Mimpi Buruk Liverpool: Dihajar Galatasaray, Alisson dan Ekitike Cedera
-
Bocoran Pemain Timnas Indonesia untuk SEA Games 2025 Pilihan Indra Sjafri
-
Harimau Malaya Kocar-Kacir! 7 Pemain Dihukum FIFA, Bisa Menang Lawan Laos?
-
Jejak Hitam Malaysia di FIFA: Dari Kerusuhan Suporter hingga Skandal Naturalisasi
-
Breaking News, Pemain Keturunan Batak Diikat Kontrak Tim Elit Australia
-
Malaysia Wajib Tahu! Erick Thohir Beberkan Isi Pembicaraan Prabowo dengan Presiden FIFA