Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Ivan Kolev buka suara terkait Silvio Escobar yang dipinjamkan ke PSIS Semarang. Kolev menilai Escobar belum siap memperkuat Persija.
Sejak didatangkan dari Perseru Serui, penampilan Escobar jauh dari harapan. Penyerang berusia 32 tahun itu belum sekalipun membukukan gol untuk Persija.
Akibatnya, Escobar sering tidak dibawa Kolev dalam sebuah pertandingan. Nasibnya kian tidak jelas setelah Marko Simic kembali ke Persija yang membuat pemain asal Paraguay itu tersingkir.
Lantaran kuota pemain asing juga sudah penuh, manajemen pun Persija memilih meminjamkan Escobar ke PSIS.
"Kami tahu dia (Escobar) pemain bagus. Tapi disayangkan dia masuk tim kami seperti belum siap secara kondisi," ujar Kolev dalam jumpa pers jelang laga PSIS vs Persija, Sabtu (25/5/2019).
"Kami datangkan dia untuk bisa bermain dalam sebuah pertandingan yang cukup padat, karena bermain setiap empat sampai lima hari (dalam sebulan). Dan penampilan Escobar kurang memuaskan," sambungnya.
"Lalu Simic datang. Oleh karena itu ya kami harus pisah dengan dia," Kolev menambahkan.
Kini, Persija bersiap hadapi PSIS Semarang dalam lanjutan pekan kedua Liga 1 2019 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu (26/5/2019).
Laga ini menjadi pertandingan yang emosional bagi Silvio Escobar. Situasi itu turut jadi perhatian serius Ivan Kolev.
Baca Juga: Harga Tiket PSIS Vs Persija Meroket, Jakmania Kecewa
Dia telah menginstruksikan anak asuhnya agar bisa menjaga Silvio Escobar.
"Dia orang yang sangat serius dan dia pekerja keras," tutur Kolev memuji.
Berita Terkait
-
Persija Berpotensi Pecahkan Rekor Penonton Saat Jamu PSIM Yogyakarta di Stadion GBK
-
Debut Berkesan Figo Dennis di Persija Jakarta, Jadi Saksi Comeback Epik Macan Kemayoran
-
Kebijakan Indra Sjafri Bikin Persija Bingung: Souza Belum Tahu Nasib Dony dan Rayhan
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
-
Hasil BRI Super League: Remontada Persija, Jungkalkan Persik Kediri 3-1
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (BSPR): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
-
Dua Emiten Pemenang Lelang Frekuensi 1,4 GHz Komdigi: Penawaran Capai Rp 400 Miliar
Terkini
-
Kenapa PSSI Ogah Masukan Shin Tae-yong ke Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia?
-
Jesus Casas Lihat Potensi Besar Timnas Indonesia, Soroti Komposisi Pemain Keturunan
-
Asisten Arne Slot Sosok Keturunan Maluku Jadi Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Pemain Everton Dikartu Merah usai Tampar Rekan Sendiri, Akui Terbawa Emosi
-
Prediksi Arsenal vs Bayern Munich: Duel Tim Sempurna, Siapa yang Tersandung?
-
Maluku Utara Siapkan 90 Pelatih Sepak Bola Berlisensi B dalam Lima Tahun
-
Jawa Barat Genjot Infrastruktur Sepak Bola: Satu Kecamatan, Satu Lapangan Profesional
-
Prediksi PSG vs Tottenham: Les Parisiens Waspadai Kebangkitan The Lilywhites
-
Liverpool Bidik Antoine Semenyo, Alexander Isak Bakal Ditendang?
-
Jorge Lorenzo Ungkap Nama-nama Jagoannya di MotoGP 2026