Suara.com - Pelatih Valencia, Marcelino Garcia Toral dilaporkan akan memilih hengkang jika persoalan di dalam klub tak kunjung membaik. Jika benar hal itu terjadi, nama pelatih Manchester United, Jose Mourinho berpeluang menjadi juru taktik anyar menggantikan Marcelino.
Perseteruan antara direktur klub Valencia, Mateu Alemany dan pemilik klub, Peter Lim tak kunjung membaik hingga saat ini. Hal itu dipicu keinginan Lim yang ingin mengambil alih seluruh kontrol terkait transfer pemain tanpa melibatkan Alemany.
Permasalahan di dalam tubuh Valencia tersebut berpotensi membuat Marcelino meninggalkan klub. Bukan tanpa alasan pelatih 53 tahun itu memilih hengkang. Pasalnya Alemany dan Marcelino sudah sangat dekat.
Dikutip dari media Spanyol, Libertad, rencana kepergian Marcelino bukan persoalan sulit bagi Valencia untuk mengganti pelatih baru. Hubungan dekat Peter Lim dengan agen pemain, Jorge Mendes diyakini dapat menggoda Mourinho untuk menukangi Los Che.
Terpisah, eks pelatih Real Madrid itu sudah lama menganggur usai dipecat Setan Merah Desember 2018 lalu.
Di sisi lain Mourinho juga menyatakan keinginannya untuk kembali menukangi klub.
"Saya merindukan sepak bola. Saya punya semangat yang membara. Yang paling sulit menurut saya adalah mengatakan tidak terhadap kemungkinan saya harus bekerja (melatih klub). Saya harus memilih waktu yang tepat," ungkap dia dikutip dari Sky Sports.
"Teman-teman saya pernah memberi tahu untuk menikmati waktumu, nikmati libur Juli-mu, nikmati bulan Agustus-mu. Nikmati apa yang tak pernah kamu miliki. Namun hal itu tak bisa, saya tak cukup senang untuk menikmatinya," pungkas pelatih asal Portugal itu.
Kendati demikian Mourinho belum memastikan klub apa yang ingin dia latih. Selain Valencia, klub asal China juga diisukan tertarik mendatangkan eks pelatih Inter Milan itu.
Baca Juga: Jose Mourinho: Inter Milan Harus Juara Serie A Italia 2019/2020
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Gelandang Brasil Ungkap Rahasia Performa Apik Persija Jakarta Saat Bermain di Rumah Sendiri
-
Pep Guardiola Buka Suara: Perebutan Juara Premier League Musim Ini Bukan Cuma Arsenal dan City
-
Waspadai Ratchaburi FC, Julio Cesar Siap Bawa Persib ke 8 Besar ACL Two
-
Ambisi Besar Persija Jakarta Raih Kemenangan Konsisten Untuk Kejar Persib Bandung dan Borneo FC
-
Manchester United Mau Pulangkan Scott McTominay, Napoli: Emang Punya Duit Rp1,2 Triliun?
-
Skandal Besar! Barcelona Putus Kontrak Sponsor dengan Perusahaan Kripto, Ada Apa?
-
Luka Modric Ungkap Momen Jose Mourinho Bikin Cristiano Ronaldo Sesenggukan di Ruang Ganti
-
Kapan Chelsea Pecat Enzo Maresca? 3 Pelatih Siap Gantikan
-
Liga Spanyol Pekan ke-19: Sajikan Derbi Barcelona, Persaingan Papan Atas dan Bawah Memanas
-
Strategi Transfer Inter Milan Januari 2026: Bidik Serius Bek Sassuolo, Siapa Dia?