Suara.com - Kabar duka sedang menimpa mantan pelatih Barcelona, Luis Enrique. Sebab, putri kesayangannya bernama Xana baru saja meninggal dunia karena penyakit kanker tulang.
Kepergian sang putri diumumkan oleh Luis Enrique lewat akun Twitter pribadinya pada Jumat (30/8/2019) pagi WIB. Dalam unggahannya, ia tak lupa mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berusaha membantu kesembuhan putrinya.
''Putri kami Xana telah berpulang siang ini dalam usia sembilan tahun, setelah lima bulan bergulat dengan osteosarcoma,'' tulis Luis Enrique di akun Twitternya.
''Kami berterima kasih atas semua cinta kasih sayang yang telah kami terima dalam beberapa bulan terakhir dan juga atas kebijaksanaan dan pengertiannya."
''Kami juga berterima kasih kepada staf rumah sakit Sant Joan de Deu dan Sant Pau atas dedikasi atas perawatan yang telah diberikan. Kepada para dokter, perawat, dan semua sukarelawan terkhusus tim perawatan paliatif Sant Joan de Deu kami mengucapkan banyak terima kasih.''
''Kami akan sangat merindukanmu, tetapi kami akan mengingatmu setiap hari dalam hidup kami. Kami berharap bisa bertemu kamu lagi di masa depan. Kamu akan menjadi bintang yang membimbing keluarga kita.''
''Istirahatlah, Xanita.''
Kabar duka itu pun sontak membuat beberapa pihak mengucapkan belasungkawa. Melalui media sosial, Barcelona dan mantan anak asuhnya mendoakan yang terbaik untuk keluarga eks pelatih Timnas Spanyol itu.
''Ucapan belasungkawa dan semua simpati dari kami untuk Luis Enrique dan keluarganya pada saat yang sangat sulit ini. RIP Xana,'' ucap Barcelona.
Baca Juga: Satu Grup dengan Barcelona, Obrolan Pagi Pemain Dortmund Terwujud
Tak ketinggalan, Lionel Messi juga turun merasa sedih dengan kepergian anak Luis Enrique itu. Melalui insta story di akun Instagramnya, Messi mengucapkan belasungkawanya.
''Belasungkawa untuk Luis Enrique dan seluruh keluarganya di masa-masa sulit ini. Kami bersamamu, tuan, semua kekuatan dunia,'' tulis Messi.
Sementara itu, kabar kepergian Xana ini sekaligus memperjelas misteri terkait keputusan Luis Enrique mundur dari Timnas Spanyol pada Juni lalu. Pelatih 49 tahun itu memutuskan pergi setelah 11 bulan menjadi nakhoda La Furia Roja.
Berita Terkait
-
Klasemen Liga Champions: Inter Milan, Arsenal dan Bayern Kokoh di 3 Besar
-
Drama 6 Gol! Barcelona Nyaris Kalah, Untung Ada VAR
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Ada Tumbal Proyek di Renovasi Stadion Barcelona: 50 Pekerja Jadi Korban
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Gawat! Status Musafir Persija Jakarta Terancam Diperpanjang
-
Comeback Dramatis! PSBS Biak Tumbangkan Persita 2-1 di Menit Akhir
-
Siapa Siegert Baartman? Rekan Setim Nathan Tjoe-A-On yang Punya Darah Keturunan Bandung
-
Lebih Tinggi dari Target Pelatih, FFI Ingin Timnas Futsal Indonesia Tembus Semifinal
-
FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?
-
Rahasia Persija Jakarta Hattrick Kemenangan, Apa Kata Mauricio Souza?
-
Kembali Jadi Musafir, Persija Nantikan Kepastian Main di JIS
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?