Suara.com - Sadio Mane beberapa waktu lalu sempat mencak-mencak saat ditarik keluar di laga Liverpool kontra Burnley pada pekan keempat Liga Primer Inggris. Kabarnya, pemain Senegal itu naik pitam lantaran sikap egois yang dipertontonkan Mohamed Salah.
Sepekan berlalu, kedua pemain tersebut terlihat kembali merumput bersama saat Liverpool membantai Newcastle United akhir minggu kemarin, Sabtu (14/9/2019). Bahkan di laga tersebut mereka berbagi gol, dua gol dicetak Mane sementara Salah menyumbang satu gol untuk kemenangan 3-1 Liverpool.
Lantas bagaimana kelanjutan perseteruan keduanya?
Dikutip dari liverpoolecho.co.uk, Mane mengungkapkan bahwa perseteruan yang terjadi di lapangan merupakan hal yang wajar. Ia pun memberi klarifikasi bahwa apa yang terjadi antara dirinya dengan Salah sudah berlalu.
"Dengan Salah? itu sudah dilupakan," katanya.
"Hal-hal seperti itu biasa terjadi di sepak bola, terkadang kita harus menyelesaikannya dengan saling berhadapan," lanjutnya.
"Tak jarang terjadi bahwa saya juga tidak memberi operan, tetapi kami telah berdamai dan menjadi teman baik lagi," tukasnya.
Ya, pertanda telah berdamainya Mane dan Salah memang sudah terlihat sejak beberapa waktu lalu. Seperti dikutip dari Mirror, Salah dan Mane dikabarkan sudah saling bercanda saat bertemu di ruang ganti pemain.
Tak hanya itu, Mane dan Salah juga tertangkap sempat terlibat satu kali umpan saat laga menghadapi Newcastle kemarin.
Baca Juga: Tekuk Newcastle, Liverpool Masih Sempurna dan Kokoh di Puncak Liga Inggris
Berita Terkait
-
Hasil Liga Inggris 2019/2020 Pekan Kelima dan Klasemen Sementara
-
Tekuk Newcastle, Liverpool Masih Sempurna dan Kokoh di Puncak Liga Inggris
-
Bawa Poster Dukung Jokowi, Massa Pro Revisi UU KPK Aksi di Depan Gedung KPK
-
Kocak, Ini Video Parodi Sadio Mane dan Mohamed Salah 'Baikan'
-
5 Berita Pilihan: Bhayangkara FC Imbang, Carragher Ramal Juara Liga Inggris
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Thomas Frank Fokus Rekor Tandang Tak Terkalahkan Demi Amankan 3 Poin Penting
-
Bintang Bayern Luis Diaz Dilarang Tampil Tiga Pertandingan Liga Champions Usai Kartu Merah
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Wajib Menang! Arsenal Siap Kalahkan Tottenham di Emirates Jaga Puncak Klasemen
-
Fabio Lefundes Siapkan Taktik Rahasia, Borneo FC Bertekad Kalahkan Madura United di Segiri
-
Borneo FC vs Madura United, Ujian Berat Pesut Etam Pertahankan Rekor Sempurna Super League
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya