Suara.com - Italia sukses menjaga rekor 100 kemenangan di ajang kualifikasi Piala Eropa 2020 usai mengemas kemenangan 2-0 kala menjamu Yunani di Stadio Olimpico, Kota Roma, Minggu (13/10/2019) dini hari WIB. Dua gol Azzurri masing-masing dicetak oleh gelandang Jorginho melalui titik putih dan sepakan keras Bernardeschi.
Dengan hasil ini, Italia menjadi pemuncak Grup J dengan 21 poin serta memastikan diri lolos ke putaran final Piala Eropa 2020. Sementara Yunani terdampar di dasar klasemen dengan raihan 5 poin.
Jalannya pertandingan
Butuh hasil maksimal demi memastikan diri lolos putaran final, Italia langsung menggebrak sejak peluit babak pertama dimulai. Pasukan Gli Azzurri langsung menguasai pertandingan. Beberapa kali serangan yang dilancarkan namun masih belum membuahkan hasil.
Penyerang sayap Chiesa mencoba membawa bola hingga kotak penalti kemudian berusaha memberikan umpan pada Immobile, sayang bola terlalu jauh untuk dijangkau.
Kini giliran Yunani melancarkan serangan. Limnios masuk kedalam kotak penalti Italia kemudian melepaskan tembakan yang masih bisa ditahan oleh kiper Donnarumma.
Memasuki menit ke-39, petaka bagi Chiesa karena mengalami cedera. Sehingga harus ditarik lebih cepat dan posisinya digantikan oleh Bernardeschi.
Italia berkali-kali menyerang dan menguasai hampir sepanjang pertandingan babak pertama, namun gol tak kunjung tercipta. Babak pertama harus selesai dengan skor sama kuat 0-0.
Memasuki babak kedua, dominasi Italia makin menjadi-jadi. Peluang pertama didapatkan oleh Bernardeschi yang mencoba peruntungannya dari jarak jauh, namun arah bola masih melambung dari gawang Yunani.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Eropa: Spanyol Ditahan Norwegia 1-1
Peluang terbaik didapat Italia pada menit 55, D'Ambrosio melepaskan umpan silang dari sisi kanan disambut dengan sundulan memantul tanah oleh Immobile, namun penampilan kiper Yunani Paschalakis tak kalah cemerlang, ia sukses menepis bola.
Penalti!, di menit ke-63 Italia mendapatkan hadiah penalti dari wasit setelah Bouchalakis terlihat sengaja menahan tendangan Insigne menggunakan tangannya. Jorginho yang menjadi algojo penalti tanpa cela sukses menceploskan bola ke sudut kanan gawang Yunani. 1-0 untuk keunggulan Italia.
Masuk di menit ke ke-78 Italia sukses menggadakan skor menjadi 2-0 melalui sepakan keras Bernardeschi dari luar kotak penalti yang tak mampu diantisipasi penjaga gawang Yunani.
Skor 2-0 untuk kemenangan Italia tetap bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan telah berakhir.
Susunan Pemain
Italia: Gianluigi Donnarumma; Danilo D’Ambrosio, Leonardo Bonucci, Francesco Acerbi, Leonardo Spinazzola; Nicolo Barella, Jorginho, Marco Verratti; Federico Chiesa, Ciro Immobile, Lorenzo Insigne.
Berita Terkait
-
Hasil Kualifikasi Piala Eropa: Spanyol Ditahan Norwegia 1-1
-
Inggris Dilibas Republik Ceko, Berikut Hasil Kualifikasi Piala Eropa 2020
-
5 Berita Hits: Belgia Lolos ke Piala Eropa 2020, Timnas Indonesia Dibantai
-
Marco Giampaoli Bukan Gagal, tapi Pemain AC Milan yang Payah
-
Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Eropa 2020 Tadi Malam
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Bima Sakti: Saya Tidak Pikir Panjang Terima Ini
-
Viktor Gyokeres Dikritik Jamie Carragher Anggap Arsenal Butuh Striker Tajam Demi Juara Liga Inggris
-
Persija Pilih Jalan Ksatria, Fight Sampai Akhir Tanpa Berharap Rival Tersandung di Super League
-
Allano Lima Bersinar di GBK, Bahas Dukungan Jakmania, dan Malam Emosional Bersama Persija
-
Bojan Hodak Minta Operator Liga Ubah Jadwal Persib Bandung Akibat Agenda Padat Kompetisi Asia 2026
-
Ruben Amorim Peringatkan Rival Premier League: Pemain Pulih, MU Bangkit!
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Arsenal Diuji Bournemouth, Big Match Manchester City vs Chelsea
-
MU Imbang Lawan Wolves, Ruben Amorim Optimistis Tembus Liga Champions Meski Badai Cedera Menghadang
-
Jadwal Lengkap Siaran Langsung Bola Januari 2026: Ada Man City vs Chelsea Hingga Derby Barcelona!
-
Pernah Bertemu di Uji Coba, Bojan Hodak Percaya Diri Hadapi Ratchaburi FC