Suara.com - Mauro Icardi ternyata hampir bergabung AC Milan pada bursa transfer musim panas 2019. Keluarga menjadi faktor pertimbangan Icardi untuk hijrah ke tim rival.
Icardi menjadi salah satu pemain Inter Milan yang masuk dalam daftar jual di bursa transfer musim panas lalu. Striker asal Argentina itu dianggap kurang cocok dengan skema pelatih Antonio Conte.
Di situasi tersebut, Icardi memiliki banyak peminat, tak terkecuali AC Milan. Ia pun berencana menerima tawaran Rossoneri karena keluarganya sudah betah tinggal di Kota Mode.
Namun, demi kelanjutan kariernya ke depan, Icardi akhirnya batal bergabung AC Milan dan memilih berseragam Paris Saint-Germain (PSG) dengan status pinjaman selama satu musim.
"Kami punya peluang untuk membawa Mauro hengkang ke Milan. Secara pribadi, tetap di kota Milan akan jadi keputusan yang lebih nyaman," kata istri sekaligus agen Icardi, Wanda Nara, kepada Tika Taka, dikutip dari Football Italia.
"Namun tim seperti PSG adalah keputusan terbaik untuk karier Icardi. Pergi ke Prancis adalah pilihan yang sulit bagi saya," imbuhnya.
"Saya baru saja tiba di sini dari Paris dan besok saya akan kembali ke sana. Anak-anak saya ada di Paris. Tapi keputusan ini adalah yang terbaik untuk karier Mauro," tuturnya menutup.
Icardi pun langsung tampil menjanjikan bersama PSG. Sejauh ini, ia sudah mengemas tujuh gol dari tujuh laga bersama Les Parisiens di semua kompetisi.
Baca Juga: Demi Klub Luar Negeri, Pemain Timnas U-19 Ini Tunda ke Persebaya Senior
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor
-
PSSI Tidak Main-main! Rekam Jejak Mentereng Cesar Meylan, Asisten John Herdman
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Update Klasemen BRI Super League Usai Persib vs Persija: Maung Bandung Dingin di Puncak
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?