Suara.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menegaskan akan membahas masa depan Fakhri Husaini sebagai pelatih Timnas Indonesia U-19 selepas ajang SEA Games 2019. Iriawan menyatakan Fakhri berpeluang terus lanjut sebagai juru taktik tim Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19.
Seperti diketahui, Fakhri belum lama ini sukses mengantarkan Timnas Indonesia U-19 lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2020.
Namun setelah selesainya babak kualifikasi Piala Asia U-19 2019 tersebut, kontrak Fakhri Husaini bersama Timnas Indonesia U-19 pun berakhir.
Fakhri memang hanya dikontrak oleh PSSI hingga berakhirnya babak kualifikasi ini. Dengan ini, juru taktik berusia 54 tahun itu pun tentunya akan kembali ke Bontang untuk kembali bekerja sebagai karyawan Pupuk Kaltim.
Fakhri sendiri baru-baru ini mengaku sama sekali buta terkait masa depannya sebagai juru taktik Timnas Indonesia U-19.
"Tidak ada masalah (soal kontrak Fakhri), kenapa ada yang membesar-besarkan? Tidak ada yang perlu dipermasalahkan! Masalah kontrak ya nanti kita evaluasi dulu, SEA Games (2019) juga belum selesai," ketus Iriawan.
"Gini, sepakbola kita ini akan maju. Jangan diributkan seperti ini, publik harusnya dukung! Fakhri tidak bicara apa-apa malah ribut, tidak ada masalah. Kalau kontrak beliau membawa tim kita bagus, pastilah kita juga manusia akan menghargai jerih payah pelatih tersebut," celoteh pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Iwan Bule pun menyatakan jika kans masa kerja Fakhri untuk diperpanjang terbuka lebar. Namun, memang saat ini PSSI belum membicarakan secara detil terkait hal tersebut.
"Besar (peluangnya), itu pasti! Tapi kita lihat perkembangan, apa dia tetap di tim utama (Timnas Senior Indonesia) atau jadi asisten pelatih yang nanti pelatihnya lebih bagus. Sangat mungkin dia tetap terus membawa Timnas (Indonesia) U-19," tutur Iwan.
Baca Juga: Manchester United Pertimbangkan Rekrut Striker Reading Danny Loader
"Kan kita lagi cari yang terbaik. Mungkin juga pelatih yang kelas dunia bisa dikombinasi sehinga kita lebih maju. Sekarang kan sedang merangkak," pungkas mantan Kapolda Metro Jaya itu.
Berita Terkait
-
Erick Thohir Akui FIFA Series 2026 Jadi Ujian Awal John Herdman
-
Berbekal Filosofi Pendidikan, John Herdman Siap Bentuk Masa Depan Timnas Indonesia
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Pascal Struijk Bicara Peluang Naturalisasi
-
Resmi Gabung Ajax, Jordi Cruyff Ternyata Tetap Rangkap Jabatan Sebagai Penasihat Teknis PSSI
-
Kata-kata Jordi Cruyff Usai Resmi Gabung Ajax, PSSI Masih Bungkam?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Siapa Bobby Robson? Sosok Terpenting di Karier Sepak Bola John Herdman
-
3 Keuntungan Besar Menanti Persib Jika Sukses Daratkan Eks Bintang PSG Layvin Kurzawa
-
Rekam Jejak Karier Samu Castillejo yang Dirumorkan ke Persib: Pernah Raih Scudetto Serie A Italia
-
Kata-kata Pep Guardiola Usai Manchester City Rekrut Marc Guehi
-
11 Tembakan Verona ke Emil Audero, Empat Digagalkan
-
Ulang Tahun ke-20, Viking Karawang Berharap Persib Juara Lagi dan Tembus Final ACL 2
-
Napoli Dihantam Badai Cedera Jelang Duel Liga Champions, Conte Tak Mau Ngeluh
-
Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta Ambisi Amankan Slot Skuad Garuda Asuhan John Herdman
-
Update Ranking FIFA Januari 2026, Posisi Timnas Indonesia Stagnan
-
Mengenal Samu Castillejo, Juara Liga Italia yang Dikabarkan Jadi Incaran Persib Bandung