Suara.com - Pelatih tim nasional Indonesia U-22 Indra Sjafri mengatakan pemain sayapnya Egi Maulana Vikri ditarik keluar di awal babak kedua saat menghadapi Thailand di laga perdana Grup B SEA Games 2019, Selasa (26/11/2019), karena sang pemain merasakan sakit di bagian dada.
"Ada masalah di dadanya. Dia merasa sakit ketika menarik napas," kata Indra usai laga di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina.
Egy mencetak satu-satunya gol di babak pertama yang membuat Indonesia unggul 1-0 di paruh perdana.
Indra Sjafri menyadari bahwa ada risiko menarik keluar Egy karena skor 1-0 di pertengahan laga belum aman ketika menghadapi tim sekelas Thailand.
Namun, itu terpaksa dilakukan karena permintaan tim dokter timnas saat jeda.
"Saya menyelamatkan dia dengan pergantian itu," tutur Indra seperti dimuat Antara.
Timnas U-22 Indonesia pun terus memantau kondisi Egy demi memastikan kebugaran pesepak bola yang merumput di Liga Polandia itu. Paling tidak untuk pertandingan berikutnya.
Ketika Egy meninggalkan lapangan, timnas U-22 Indonesia ternyata tidak kehilangan 'sentuhan'.
Skuat berjuluk Garuda Muda bahkan berhasil menggandakan keunggulan di menit ke-87 melalui Osvaldo Haay dan mengunci kemenangan 2-0.
Baca Juga: Sumbang Satu Gol, Osvaldo Haay: Senangnya Bisa Kalahkan Thailand
Kemenangan atas Thailand membuat Indonesia saat ini menduduki peringkat kedua klasemen sementara Grup B SEA Games 2019. Di posisi pertama ada Vietnam yang menang 6-0 atas Brunei Darussalam, Senin (25/11/2019).
Berikutnya, Indonesia akan menghadapi Singapura pada Kamis (28/11/2019), juga di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, mulai pukul 20.00 waktu setempat atau pukul 19.00 WIB.
Tag
Berita Terkait
-
Hokky Caraka Pertanyakan Timnas Indonesia Cuma Ditarget Perak SEA Games 2025: Harusnya Emas!
-
Catat! Berikut Jadwal Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
-
Menpora Cuma Targetkan Medali Perak SEA Games 2025, Striker Timnas U-22 Geleng-geleng
-
Satu Permata Terlewatkan di Belanda Saat Timnas Indonesia U-22 Berjuang Keras Jelang SEA Games 2025
-
Media Vietnam Heran Target Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Bukan Medali Emas
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Enzo Maresca Ketar-ketir Jelang Kedatangan Barcelona ke Stamford Bridge
-
Pemain Real Madrid Tuntut Xabi Alonso Dipecat, Zidane Disiapkan Jadi Pengganti
-
Ange Postecoglou Gantikan Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Jay Idzes Cs?
-
Media Inggris: Giovanni van Bronckhorst Kandidat Kuat Pelatih Timnas Indonesia
-
Rapor Jay Idzes Usai Drama Empat Gol Sassuolo vs Pisa, Tampil Solid di Lini Belakang
-
Hasil Premier League: Manchester United Dipermalukan 10 Pemain Everton di Old Trafford
-
Prediksi Manchester City vs Bayer Leverkusen: Ujian Berat di Etihad
-
Tampil Gemilang, Cahya Supriadi Dipuji Dua Pelatih Asing Sekaligus
-
Murka Thomas Frank Usai Tottenham Babak-belur di Tangan Arsenal
-
PSSI Masih Bungkam, 5 Sosok Ini Ramai Disebut Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia