Suara.com - Investasi besar-besaran akan kembali digelontorkan negara Timur Tengah untuk mengakuisisi klub Liga Primer Inggris. Teranyar, Pengeran Arab Saudi, Mohammed bin Salman dikabarkan telah menjalin kesepakatan untuk membeli Newcastle United.
Dilaporkan The Sun, Mohammed bin Salman melalui perusahaannya bernama Public Investment Fund (PIF) sedang bernegosiasi dengan pemilik lama Newcastle United, Mike Ashley. Kemungkinan besar kesepakatan antara kedua belah pihak akan segera terjadi.
Andai sepakat, nilai investasi yang harus digelontorkan oleh Mohammed bin Salman mencapai 340 juta pounds (Rp 6,04 triliun). Nilai tersebut bisa saja semakin mahal jika tak kunjung menemui titik temu.
Newcastle United sendiri sudah menjadi milik Mike Ashley sejak 2007. Kala itu ia sukses mengakuisisi The Magpies dengan nilai investasi sebesar 134,4 juta pounds (Rp 2,39 triliun).
Ketertarikan negara Timur Tengah pada Newcastle United sejatinya bukan yang pertama. Sebelumnya ada dari miliuner Uni Emirat Arab bernama Khaled bin Zayed Al Nahyan yang juga tertarik, namun harus kandas di tengah jalan.
Andai Mohammed bin Salman sukses membeli Newcastle United, ia akan menjadi Pangeran Arab Saudi lainnya yang berhasil memiliki klub Inggris. Sebelumnya sudah ada nama Pangeran Abdullah bin Mosaad bin Abdulaziz Al Saud yang sukses membeli Sheffield United.
Jauh sebelum itu, ada nama Sheikh Mansour seorang miliuner asal Uni Emirat Arab yang berhasil membeli Manchester City pada 2008. Dan sejak saat itu The Citizens menjelma jadi tim papan dengan menjuarai Liga Primer Inggris dan bersaing di Liga Champions.
Berita Terkait
-
Newcastle United Siap Pertahankan Gelar Piala Liga, Tantang Tottenham Hotspur di Putaran Keempat
-
Manchester United dan Newcastle Berebut Gelandang 22 Tahun, Harga Tembus Rp2 Triliun
-
Jelang Duel, Eddie Howe Blak-blakan Akui Kagumi Jose Mourinho
-
Paul Gascoigne Ungkap Sisi Gelap Hidupnya: Pilih Tetap Mabuk Meski Sadar Akan Mati
-
Pemain yang Pernah Tersandung Kasus Judi Disebut Gelandang Terbaik Premier League
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Persiapan Serius, Brasil Jalani Dua Sesi Latihan Jelang Hadapi Timnas Indonesia U-17
-
Timnas Indonesia U-23 Hadapi Mali dalam Laga Uji Coba
-
Bertemu Pengamat Sepak Bola Tanah Air, Timur Kapadze Siap Latih Timnas Indonesia
-
Justin Hubner Menghilang, Timnas Indonesia Bawa 5 Naturalisasi Lawan Mali
-
Wonderkid FC Utrecht Ingin Bantu Sepak Bola Indonesia, Bisa Bela Timnas Garuda
-
Timnas Indonesia U-23 Lawan Mali, Ivar Jenner Hingga Rafael Struick Dapat Panggilan
-
Thibaut Courtois Simpan Dendam ke Klub Inggris? Ini Cerita di Baliknya
-
Dean James Tampil Penuh, Go Ahead Eagles Malah Dihajar RB Salzburg
-
Adam Alis: Lapor Ketua, Perjuangan di Malaysia Tidak Sia-sia
-
Jurgen Klopp Masuk Radar Barcelona, Hansi Flick Disebut Siap Angkat Kaki