Suara.com - Napoli sukses mengalahkan Inter Milan 1-0 di leg pertama semifinal Coppa Italia. Gol tunggal kemenangan Napoli dicetak oleh gelandang Spanyol Fabian Ruiz
Pada pertandingan Inter Milan vs Napoli di Giuseppe Meazza, Kamis (13/2/2020) dini hari, tim tamu mampu mendominasi pertandingan.
Ruiz melepaskan tendangan melengkung dengan kaki kirinya untuk melewati penjaga gawang Inter Daniele Padelli pada menit ke-57 setelah bermanuver satu-dua dengan bek kanan Giovanni Di Lorenzo.
Inter kehabisan energi setelah kemenangan spektakuler 4-2 Minggu pekan lalu melawan musuh bebuyutan satu kota AC Milan dalam derbi liga, sebaliknya Napoli mendominasi lapangan tengah pada babak pertama.
Dries Mertens melepaskan tendangan sentuhan pertama yang melenceng dari gawang pada menit ke-16, sementara tim tamu hampir menciptakan gol menjelang jeda ketika Padelli mementahkan upaya Piotr Zielinski.
Namun Padelli tak berdaya ketika Ruiz melepaskan tendangan mempesona yang membuat sang kiper hanya bisa menangkap angin.
Inter yang terlihat keletihan berusaha menekan pada saat-saat terakhir laga namun Napoli menjinakkan mereka dengan meyakinkan untuk mengamankan kemenangan yang menjadi bekal sangat penting untuk leg kedua di kandang mereka pada 5 Maret.
Tuan rumah gagal memaksimalkan peluang terbaiknya untuk menyamakan kedudukan pada menit tambahan ketika kiper Napoli David Ospina menghalau tendangan jarak dekat dari pemain pengganti Danilo D'Ambrosio.
AC Milan menjamu Juventus pada leg pertama semifinal mereka Jumat dini hari WIB esok, sedangkan leg kedua dilangsungkan 4 Maret. (Antara/Reuters)
Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal Coppa Italia: Inter Milan vs Napoli
Susunan Pemain :
Inter Milan: Daniele Padelli; Milan Skriniar (Danilo D'Ambrosio 46'), Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Victor Moses (Alexis Sanchez 74'), Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Stefano Sensi (Christian Eriksen 66'), Cristiano Biraghi; Lautaro Martinez, Romelu Lukaku
Napoli: David Ospina; Giovanni Di Lorenzo, Kostas Manolas, Nikola Maksimovic, Mario Rui; Fabian Ruiz, Diego Demme, Piotr Zielinski (Allan 82'); Jose Callejon (Matteo Politano 78'), Dries Mertens (Arkadiusz Milik 73'), Eljif Elmas
Berita Terkait
-
Survei Dibuka! Interisti dan Milanisti, Siapa Pemenang Inter vs AC Milan?
-
Tiket Ludes! Duel Inter Milan vs AC Milan Siap Membara
-
Jadwal Liga Italia 2025/26: Inter vs AC Milan Jadi Sorotan, Emil Audero Tantang AS Roma
-
Kuasai Oxford United, Semoga Erick Thohir Tak Blunder Seperti di Inter Milan dan Timnas Indonesia
-
Langkah Besar Arsenal! Rekrut Sosok Penting dari Napoli, Siapa Dia?
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Thomas Frank Fokus Rekor Tandang Tak Terkalahkan Demi Amankan 3 Poin Penting
-
Bintang Bayern Luis Diaz Dilarang Tampil Tiga Pertandingan Liga Champions Usai Kartu Merah
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Wajib Menang! Arsenal Siap Kalahkan Tottenham di Emirates Jaga Puncak Klasemen
-
Fabio Lefundes Siapkan Taktik Rahasia, Borneo FC Bertekad Kalahkan Madura United di Segiri
-
Borneo FC vs Madura United, Ujian Berat Pesut Etam Pertahankan Rekor Sempurna Super League
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya