Suara.com - Striker Real Madrid, Karim Benzema, panen kritikan setelah merendahkan rekan senegaranya, Olivier Giroud. Meski begitu, ia tidak merasa bersalah karena merasa berbicara apa adanya.
Benzema menyebut Giroud tidak selevel dengannya. Jika diibaratkan mobil, Benzema adalah Fomula 1 (F1), sedangkan striker Chelsea tersebut hanyalah gokar yang kecepatannya tertinggal jauh.
Pernyataan tersebut diungkapkan oleh eks pemain Lyon itu melalui live Instagram pada Senin (30/3/2020). Sontak video tersebut tersebar dengan cepat dan memancing kekesalan beberapa pihak.
Namun, Benzema tidak merasa bersalah atas komentarnya tersebut. Ia mengklaim hanya berkata apa adanya, seperti halnya dirinya yang tidak pantas dibandingkan dengan striker legendaris Brasil, Ronaldo.
"Soal Giroud, saya hanya mengatakan yang sebenarnya," kata Benzema, dilansir dari Sportskeeda.
"Tapi kita tidak mengingat apa yang saya katakan soalnya, khususnya karena kontribusi dia untuk Timnas Prancis," lanjutnya.
"Kalian hanya mengingat ketika saya bilang saya adalah mobil F1 dan dia gokart. Itu yang saya pikirkan, itulah kenyataannya, dan begitulah adanya," ujar Benzema.
"Jika Anda bertanya kepada saya tentang R9 (Ronaldo): R9 adalah F1 dan saya gokart. Begitulah adanya," tuturnya menutup.
Benzema memberikan setilan yang cukup pedas disinyalir karena Timnas Prancis. Seperti diketahui, ia tak lagi dipanggil memperkuat Les Blues sejak 2015, sedangkan Giroud yang menggantikan posisinya mampu tampil apik dan mempersembahkan trofi Piala Dunia 2018.
Baca Juga: Sutan Zico Ingin Kunci Tempat di Timnas Indonesia U-19
Berita Terkait
-
Genit, Pemain Baru Real Madrid Terciduk Godain Cewek Cantik di Twitter
-
Roberto Carlos Goda Neymar Gabung Real Madrid
-
Kadung Dicap Pembelian Gagal Real Madrid, Eden Hazard Beri Respons
-
Lama Tak Terdengar, Eks Real Madrid Royston Drenthe Kini Jadi Aktor Film
-
Luka Jovic dan Diaz Kecewakan Zidane, Real Madrid Bidik Erling Haaland
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor
-
PSSI Tidak Main-main! Rekam Jejak Mentereng Cesar Meylan, Asisten John Herdman
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Update Klasemen BRI Super League Usai Persib vs Persija: Maung Bandung Dingin di Puncak
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?