Suara.com - Liga Primer Inggris melaporkan bahwa dua orang lagi dari dua klub yang berbeda dinyatakan positif terkena virus corona dari hasil tes.
Secara keseluruhan, 996 pemain dan staf klub telah melakukan tes selama tiga hari pekan lalu untuk COVID-19
Kini dua orang dinyatakan positif Covid-19. Mereka sekarang akan diminta untuk mengisolasi diri untuk periode tujuh hari.
"Dari jumlah tersebut, dua telah dinyatakan positif dari dua klub," demikian pernyataan EPL, seperti dikutip Antara dari AFP, Minggu (24/5/2020).
"Pemain atau staf klub yang dites positif sekarang akan melakukan isolasi mandiri selama tujuh hari."
Dalam tes sebelumnya pada 17 dan 18 Mei, total 748 orang diuji dengan enam hasil tes positif dari tiga klub.
"Keenamnya ... masih dalam masa isolasi diri tujuh hari" dan tidak tampil dalam putaran tes baru-baru ini."
"Liga Premier menyediakan informasi agregat ini untuk tujuan integritas dan transparansi kompetisi," kata pernyataan itu.
"Tidak ada detail spesifik mengenai klub atau individu yang akan diungkapkan oleh Liga dan hasilnya akan diumumkan kepada publik setelah setiap putaran pengujian."
Baca Juga: Hebatnya Kekasih Raphael Maitimo, Sampai Dibuatkan Patung di Singapura
Pada hari Jumat, ketua eksekutif Liga Premier Richard Masters mengatakan ia yakin musim kompetisi papan atas akan dimulai lagi pada pertengahan Juni.
Klub kembali ke pelatihan jarak sosial dalam kelompok-kelompok kecil minggu ini dan liga berharap untuk mulai memainkan 92 pertandingan tersisa pada 12 atau 19 Juni.
Di antara enam yang sudah diuji positif adalah bek Watford Adrian Mariappa serta dua anggota staf klub.
Manajer Watford, Nigel Pearson juga mengungkapkan dua lagi pasukannya berada dalam isolasi diri setelah anggota keluarga mereka dinyatakan positif terkena virus itu.
Berita Terkait
-
Indonesia Nomor 2 Dunia Kasus TBC, Menko PMK Minta Daerah Bertindak Seperti Pandemi!
-
Korupsi Wastafel Rp43,59 Miliar saat Pagebluk Covid-19, SMY Ditahan Polisi
-
Katanya Ekonomi Tumbuh 5,12 Persen, Kok BI Pakai Skema saat Covid-19 demi Biayai Program Pemerintah?
-
Profil Carina Joe, Pahlawan Vaksin Covid-19 Raih Bintang Jasa Utama dari Presiden Prabowo
-
Alasan Covid Dimentahkan, Pengacara Roy Suryo Sebut Jawaban Kejagung soal Eksekusi Silfester Absurd
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Rombongan Pertama Tiba! 5 Bintang Timnas Indonesia Sudah Mendarat di Arab Saudi
-
Irak Panik Jelang Lawan Timnas Indonesia, Media Dibungkam Dilarang Kritik
-
Unai Emery Prediksi Duel Lawan Feyenoord akan Sulit
-
Nyaris Jadi Bek Baru Liverpool, Kata-kata Marc Guehi Bikin Fans Palace Meleleh
-
Wirtz Buntu di Liverpool, Dalglish Pasang Badan tapi Carragher Hajar Habis-Habisan
-
Jadwal 3 Pemain Timnas Indonesia di Liga Europa, Calvin Verdonk Lawan AS Roma
-
Debut Bersama Persija Jakarta Tapi Kalah, Ini Kata Bek Brasil
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Tanpa Ole Romeny dan Emil Audero
-
Arab Saudi Latihan Tertutup, Herve Renard: Lawan Indonesia bak Laga Final
-
Jadwal Lengkap Pertandingan Timnas Indonesia di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Pekan Depan