Suara.com - Kegagalan Barcelona mempertahankan gelar juara La Liga Spanyol musim ini sepertinya sangat menyakitkan buat Lionel Messi. Bahkan ia dengan tegas melontarkan kritikan tajam pada timnya.
Barcelona memang tampil angin-anginan semenjak La Liga Spanyol kembali dimainkan. Blaugrana banyak membuang poin penting kala hanya bermain imbang lawan Sevilla, Celta Vigo, dan Atletico Madrid.
Puncaknya pada laga dini hari tadi saat Barcelona menjamu Osasuna. Mengejutkannya, Blaugrana kalah dengan skor 1-2.
Akibat kekalahan ini, trofi juara La Liga Spanyol melayang ke tangan Real Madrid yang disaat bersamaan sukses mengalahkan Villareal. Los Blancos pada laga tersebut menang tipis 1-2.
Hasil ini membuat perolehan poin Real Madrid sudah tak bisa dikejar Barcelona. Pasukan Zinedine Zidane tercatat sudah mengoleksi 86 poin, unggul tujuh angka dari Barca.
Alhasil, satu-satunya peluang Barcelona merengkuh trofi tinggal di ajang Liga Champions. Itu pun terbilang berat, mengingat di laga leg pertama babak 16 besar hanya bermain imbang 1-1.
''Roma, Liverpool... fans mulai kehilangan kesabaran karena kami tidak memberikan apa pun pada mereka,'' ujar Messi, dikutip dari Sky Sports.
''Jika kami ingin berjuang menjuarai Liga Champions, harus ada banyak perubahan. Jika terus seperti ini, kami akan kalah dari Napoli,'' imbuhnya.
''Saya sudah pernah mengatakan bahwa bakal sulit menjuarai Liga Champions, kami bahkan tidak cukup kuat untuk menjuarai La Liga,'' tandasnya.
Baca Juga: Klasemen Liga Spanyol Usai Barcelona Kalah dan Real Madrid Juara
Berita Terkait
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Direktur Napoli Giovanni Manna Kritik VAR Jelang Duel Panas Lawan Inter Milan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor