Suara.com - RB Leipzig secara mengejutkan berhasil menumbangkan Atletico Madrid pada laga perempatfinal Liga Champions di Stadion Jose Albalade, Lisbon, Jumat (14/8/2020) dini hari WIB. Die Bullen menang dengan skor 2-1.
RB Leipzig unggul lebih dulu lewat sundulan Dani Olmo pada menit ke-50. Kemudian Atletico Madrid sukses menyamakan kedudukan lewat gol Joao Felix dari titik putih menit ke-71.
Jelang laga bubaran, RB Leipzig justru berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1. Adalah pemain pengganti Tyler Adams yang berhasil membobol gawang Jan Oblak pada menit ke-87.
Berkat hasil ini, RB Leipzig berhak lolos k semifinal Liga Champions untuk menantang Paris Saint-Germain yang sebelumnya sukses mengalahkan Atalanta 2-1. Laga RB Leipzig vs PSG akan digelar pekan depan, Rabu (19/8/2020) dini hari WIB.
Jalannya pertandingan
RB Leipzig yabg dinakhodai Julian Nagelsmann memulai laga dengan baik. Bek tengah Marcel Halsentenberg membuang peluang bagus saat sepakan volinya melambung di atas mistar gawang Atletico.
Atletico balas mengancam, namun dua peluang mereka dari sundulan Stefan Safic dan tembakan Yannick Carrasco masih dapat diantisipasi kiper Peter Gulacsi.
Duel ketat di antara kedua tim sempat dihentikan sementara pada menit ke-34 saat kepala Safic dan Halstenberg terluka akibat duel udara. Beruntung setelah mendapat perawatan, kedua pemain itu dapat melanjutkan permainan.
Leipzig yang unggul penguasaan bola pada babak pertama memiliki peluang terakhir menjelang turun minum. Kali ini sundulan Dayot Upamecano dari bola tendangan bebas masih mengarah lurus ke kiper Oblak.
Baca Juga: Link Live Streaming Leipzig Vs Atletico, Liga Champions 14 Agustus 2020
Kerja keras Leizpig untuk membongkar pertahanan Atletico akhirnya terbayar pada fase awal babak kedua, saat umpan kiriman Marcel Sabitzer diteruskan sundulan Daniel Olmo ke sudut gawang Oblak.
Pelatih Atletico Diego Simeone kemudian berupaya mempertajam serangannya dengan memasukkan Joao Felix. Masuknya pemain muda Portugal itu sedikit demi sedikit memperbaiki alur permainan Atletico.
Bek kiri Atletico Renan Lodi sempat berharap mendapat hadiah penalti saat ia terjatuh dengan sendirinya di kotak penalti Leipzig. Alih-alih mendapat penalti, ia justru diganjar kartu kuning oleh wasit Szymon Marciniak.
Namun Atletico benar-benar mendapat hadiah penalti saat Lukas Klostermann menjegal Joao Felix di kotak terlarang. Joao Felix sendiri yang menjadi algojo, dan bola sepakannya gagal ditahan kiper Gulacsi meski arahnya gerakan sang kiper sudah tepat.
Leipzig kemudian memasukkan Tyler Adams untuk menambal kekuatan lini tengah mereka. Ia berupaya segera memperlihatkan potensinya saat melepaskan sepakan spekulasi yang masih melambung di atas gawang Oblak.
Menjelang akhir waktu normal, Adams berhasil menebus kegagalan sebelumnya. Mendapat operan dari Angelino di sisi kanan, Adams kemudian mengendalikan bola sejenak sebelum melepaskan tembakan yang terdefleksi Savic dan masuk ke gawang Atletico.
Tag
Berita Terkait
-
Klasemen Liga Prancis: Lille Naik ke Posisi 5 usai Bantai Metz, Selisih 3 Poin Saja dari PSG
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Kabar Baik untuk Bayern! Jamal Musiala Kembali ke Lapangan Setelah Patah Kaki
-
Scott Carson Pensiun: 6 Tahun di Manchester City, Hanya 2 Kali Main!
-
Klasemen Grup G AFC Champions League Two: Persib Bandung di Puncak usai Bekuk Selangor
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Blunder Jelek-jelekan Eliano Reijnders, Eks Penerjemah Shin Tae-yong Minta Maaf
-
Bek Naturalisasi Malaysia Facundo Garces Pendam Rasa Kecewa
-
Siapa Sangka? Mosquera dan Hincapie Kunci Sukses Arsenal Puncaki Klasemen Liga Inggris
-
Unai Emery Bangga Aston Villa Mampu Bungkam Manchester City
-
Bikin Gaduh Bilang STY Menyesal Soal Eliano Reijnders, Jeje Ungkap Motivasinya
-
Viral Salahkan Eliano Reijnders, Eks Tangan Kanan Shin Tae-yong Beri Klarifikasi
-
Habiskan Rp9 Triliun, Liverpool Babak Belur Usai Alami 4 Kekalahan Beruntun
-
Ditanya Standar Ganda soal Israel dan Rusia, Presiden FIFA Malah Bahas Konflik ASEAN
-
Bak Kapten Tim! Pernyataan Berkelas Jay Idzes Usai Sassuolo Dikalahkan AS Roma
-
Vinicius Jr Buat Ulah di El Clasico, Xabi Alonso: Yang Penting Real Madrid Menang