Suara.com - Cedera kembali dialami bintang Real Madrid, Eden Hazard. Baru dipastikan pulih dan siap tempur, dikabarkan Marca, Rabu (30/9/2020), Hazard kembali dibekap cedera.
Kondisi kebugaran Hazard diumumkan beberapa jam jelang pertandingan ketiga Real Madrid di La Liga kontra Real Valladolid pada Rabu waktu setempat atau Kamis (1/10/2020) dini hari WIB.
Hazard dikabarkan mengalami cedera dalam sesi latihan. Kali ini, pemain tim nasional Belgia itu mengalami masalah pada otot kaki kanannya.
"Setelah tes yang dilakukan hari ini terhadap pemain kami Eden Hazard oleh medis Real Madrid, ia didiagnosis mengalami cedera otot di kaki kanannya," bunyi pernyataan Real Madrid di situs resminya.
Tim medis Real Madrid memperkirakan, dibutuhkan tiga hingga empat pekan untuk memulihkan kondisi mantan gelandang serang Chelsea itu.
Dengan kata lain, pelatih Madrid Zinedine Zidane harus kembali bersabar hingga akhir Oktober untuk bisa menurunkan pemain andalannya itu.
Bergabung dengan Real Madrid di awal musim lalu, Hazard kerap dibekap cedera. Tercatat, sejak merapat ke Santiago Bernabeu, Hazard baru membukukan 22 penampilan.
Hazard Kembali ke ruang perawatan, tercatat saat ini ada empat pemain Madrid yang dibekap cedera. Selain Hazard, tiga pemain yang sedang menjalani perawatan cedera adalah Eder Militao, Toni Kroos dan Mariano Diaz.
Satu hari sebelumnya Zidane nyatakan Hazard siap tempur
Baca Juga: Real Madrid Ditantang Valladolid, Zidane Pastikan Eden Hazard Siap Tempur
Setelah memetik kemenangan pertamanya musim ini, kekuatan Real Madrid selaku juara bertahan La Liga akan kembali diuji. Kamis (1/10/2020) dini hari WIB, kekuatan Real Madrid akan dijajal Real Valladolid.
Sebagaimana diketahui, Madrid baru mengantongi empat poin dari dua pertandingan yang dijalani. Di laga perdana Madrid gagal meraih poin penuh dan di laga kedua tim besutan Zinedine Zidane susah payah untuk mengantongi tiga poin.
Kritik pun menghujani Madrid menyusul dua pertandingan yang tidak menunjukkan kelasnya sebagai juara bertahan di kompetisi kasta teratas Spanyol.
Akan tetapi hal itu bisa dimaklumi mengingat badai cedera menerjang Madrid dari sebelum musim 2020/21 bergulir. Sejumlah pemain pun dijual, namun Madrid tidak aktif dalam belanja pemain di bursa transfer musim panas ini.
Pelatih Madrid, Zidane, optimistis performa timnya akan berubah di laga ketiga kontra Real Valladolid yang akan digelar di Estadio Alfredo Di Stefano. Karena pemain yang sebelumnya cedera, termasuk Eden Hazard, sudah siap untuk mengawal lini depan El Real.
"Saya kira tidak. Hazard ingin bermain," kata Zidane dalam konferensi pers pra-pertandingan pada Selasa (29/9/2020).
Berita Terkait
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
Terungkap Kata-kata Vinicius Jr yang Picu Ricuh Real Madrid vs Atletico Madrid
-
Koke Kirim Psywar ke Real Madrid: Atletico Siap Habis-habisan Demi Tiket Final
-
Dear Real Madrid, Ditunggu Pemain Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU